Profil Perubahan Mutu Fisik Tape Ubi Kayu (Manihot utilissima) Selama Proses Fermentasi
Abstract
Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin bertambahnya waktu dan
semakin tinggi suhu maka nilai kadar air yang dihasilkan semakin tinggi. Hasil
analisis kekerasan menunjukkan bahwa kekerasan tape yang dihasilkan semakin
lunak dan berair seiring berjalannya waktu dan semkin tingginya perlakuan suhu.
Sedangkan total perubahan warna () dari hasil penelitian menunjukkan bahwa
pada perlakuan suhu 35oC menghasilkan nilai yang tinggi dibandingkan dengan
perlakuan suhu 25 dan 30oC. Berdasarkan analisis pemodelan pada berbagai
perlakuan suhu, model persamaan Page memiliki tingkat akurasi yang lebih baik
dibandingkan model persamaan Newton dengan nilai R2
(coefficient of determination) sekitar 0,835-0,974; nilai RMSE (root mean square error) sekitar
5,797-11,973 %bk dan sedangkan nilai P (mean relative percent) sebesar 11,064-
20,593%. Sedangkan hasil uji validitas model persamaan regresi linier berganda
pada berbagai perlakuan suhu dengan variabel terikat adalah tingkat kekerasan dan
variabel bebas adalah kadar air dan waktu menghasilkan nilai R2 sebesar 0,961-
0,991; nilai RMSE sebesar 0,206-0,401N dan nilai P sebesar 15,035-24,996%.