Perencanaan Desain Tata Letak Fasilitas Produksi Susu UHT (Studi Kasus di Koperasi Susu Bescow Farm Kabupaten Jember)
Abstract
Tata letak (Layout) atau pengaturan dari fasilitas produksi dan area kerja
merupakan landasan utama dalam dunia industri, umumnya tata letak pabrik yang
terencana dengan baik menentukan efisiensi dan dalam beberapa hal akan
menjaga kelangsungan hidup ataupun kesuksesan kerja suatu industri. Existing
layout merupakan gambaran kondisi tata letak yang sebenarnya terjadi di
perusahaan, relayout digunakan pada kondisi yang memungkinkan dapat dirubah,
kondisi existing layout, pengaturan tata letak di Koperasi Susu Bescow Farm
menempatkan mesin dan peralatan berdasarkan urutan proses. Layout fasilitas di
Koperasi Susu Bescow Farm Kabupaten Jember mengalami kendala dalam jarak
pemindahan bahan baku (material handling) yang kurang efisien sehingga dapat
menimbulkan ongkos material handling yang cukup besar dan jarak semakin
panjang dan terdapat aliran proses produksi yang tidak beraturan seperti aliran
pemindahan barang yang berpotongan (cross movement). Kelancaran bahan yang
tepat akan membuat aktivitas produksi menjadi lebih efektif dan efisien karena
memperhitungkan berbagai aspek meliputi proses produksi, sistem trasportasi
antar unit, dan biaya produksi sehingga pemborosan dalam proses produksi dapat
dihindari sedangkan aliran bahan yang kurang tepat dapat menimbulkan
ketidaklancaran suatu aktivitas produksi.
Penelitian ini dilakukan di Koperasi Susu Bescow Farm di Dusun
Klanceng, Kecamatan Ajung, Kabupaten Jember, di mulai dari bulan April 2019
hingga Juli 2019. Selama penelitian data yang dibutuhkan yaitu data primer hasil
wawancara dan observasi meliputi data frekuensi perpindahan antar departemen,
ukuran departemen, dan jarak antar departemen, dan data sekunder terdiri dari
data luasan total area pabrik, data proses produksi, sejarah perusahaan, jam kerja
efektif, dan jumlah pekerja. Setelah didapatkan kebutuhan data kemudian dilakukan perancangan desain tata letak menggunakan softwere excel add ins.
Akhirnya didapatkan desain layout yang optimal yang digunakan dalam koperasi
Susu Bescow Farm. Hasil perhitungan desain layout metode CRAFT softwere
excel add ins mengalami penghematan jarak dan biaya yang signifikan dari
sebelum dan sesudah Re-layout yaitu dari pemindahan Rp.78.418 mengalami
penurunan Rp. 75.935 alternatif pertama kemudian menjadi Rp. 70.252 alternatif
kedua sehingga dapat dijadikan layout usulan Koperasi Bescow Farm
Collections
- UT-Faculty of Agriculture [4239]