Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division) untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas IVB Tema Cita-citaku di SDN Kebonsari 01 Jember
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IVB SDN Kebonsari 01 Jember melalui penerapan model pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Teams Achievement Division) Tema Cita-citaku. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklus terdiri atas 4 tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IVB SDN Kebonsari 01 Jember tahun ajaran 2015/2016 yang berjumlah 40 siswa terdiri atas 19 siswa laki-laki dan 21 siswi perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Kooperatif Tipe STAD dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IVB SDN Kebonsari 01 Jember. Skor rata-rata aktivitas belajar siswa pada prasiklus 61,87 menjadi 71,04 pada siklus 1 kemudian pada siklus 2 menjadi 80,21. Skor rata-rata hasil belajar siswa (penilaian pengetahuan) pada siklus 1 menunjukkan adanya peningkatan dari pra siklus yaitu 64,15 menjadi 78,08 pada siklus 1 kemudian pada siklus 2 menjadi 80,79. Skor rata-rata hasil belajar siswa (penilaian sikap) siswa pada siklus 1 mengalami peningkatan dari pra siklus sebesar 61,25 menjadi 64,58, sedangkan pada siklus 2 menjadi 77,7. Skor rata-rata hasil belajar siswa (penilaian keterampilan) pada siklus I mengalami peningkatan dari pras siklus ke siklus I yaitu 76,87 menjadi 80,15, sedangkan pada siklus 2 menjadi 83,28.
Collections
- SRA-Education [1352]