dc.description.abstract | Aplikasi Ekstrak Kasar Polisakarida Larut Air Biji Durian ( Durio zibethinus
Murr) Pada Pembuatan Kecap Manis Air Kelapa”; Rekti Viony Amallia,
101710101050; 2015: 62 halaman; Jurusan Teknologi Hasil Pertanian Fakultas
Teknologi Pertanian Universitas Jember.
Proses pembuatan kecap manis pada umumnya menggunakan bahan yang
kurang alami. Salah satu upaya penanganannya yaitu pemanfaatan ekstrak kasar
polisakarida larut air biji durian sebagai penstabil dan pengental alami pada kecap
manis air kelapa. Ekstrak kasar PLA dapat diperoleh dari biji – bijian, contohnya
biji durian. Biji durian memiliki lendir yang komponen utamanya adalah
polisakarida larut air (PLA). PLA bersifat hidrokoloid yang berguna memenuhi
kualitas yang diharapkan pada viskositas, stabilitas, tekstur, dan penampilan.
Selain itu ekstrak kasar PLA biji durian mengandung kadar protein tinggi sebesar
19,984% db yang berperan membentuk sifat fungsional terutama sebagai penstabil
dan pengental pada kecap manis air kelapa. Tujuan dari penelitian yaitu untuk
mengetahui pengaruh penambahan ekstrak kasar PLA biji durian terhadap sifat
fisik dan sensoris kecap manis air kelapa serta mengetahui konsentrasi
penambahan ekstrak kasar PLA biji durian yang tepat terbaik dan disukai.
Penelitian ini terdiri dari penelitian tahap pendahuluan dan penelitian
tahap utama. Penelitian pendahuluan dilakukan untuk memperoleh ekstrak kasar
PLA biji durian. Kemudian, penelitian tahap utama adalah aplikasi penambahan
ekstrak kasar PLA biji durian pada kecap manis air kelapa. Konsentrasi
penambahan ekstrak kasar PLA adalah 0% (T0), 0,1% (T1), 0,2% (T2), dan 0,3%
(T3) pada masing–masing perlakuan. Rancangan percobaan yang digunakan
adalah Rancangan Acak Lengkap yang diulang sebanyak tiga kali. Data yang
diperoleh diolah menggunakan uji sidik ragam dan jika terdapat perbedaan
dilanjutkan dengan menggunakan uji DMRT (Duncan Multiple Range Test) pada
taraf signifikasi 5%. Hasil data parameter stabilitas diolah secara deskriptif dan
disajikan dalam bentuk grafik.
Penambahan ekstrak kasar PLA biji durian berpengaruh nyata terhadap
viskositas, total padatan terlarut, dan sifat sensorisnya (aroma, rasa, warna,
kekentalan, dan kesan keseluruhan). Penambahan ekstrak kasar PLA biji durian
tidak berpengaruh nyata terhadap intensitas warna chroma dan kecerahan.
Penambahan ekstrak kasar PLA biji durian yang tepat pada pembuatan kecap
manis air kelapa adalah perlakuan T2 (penambahan ekstrak kasar PLA biji durian
0,2%) berdasarkan uji stabilitas selama penyimpanan 4 minggu, dengan nilai
viskositas 85,05 mp; total padatan terlarut 67,67
0
Brix; intensitas warna chroma
19,89 c; dan kecerahan 41,34 L. Penambahan ekstrak kasar PLA biji durian yang
disukai berdasarkan uji organoleptik pada minggu ke-0 adalah perlakuan T4
(penambahan ekstrak kasar PLA biji durian 0,4%) dengan nilai kesukaan aroma,
rasa, dan warna berturut-turut adalah 3,44; 3,92; dan 3,84 (skala hedonik agak
suka sampai suka). Nilai kekentalan dan kesan keseluruhan berturut-turut adalah
4,40 dan 4,16 (skala hedonik suka sampai sangat suka). | en_US |