• Login
    View Item 
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Agriculture
    • View Item
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Agriculture
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    KAJIAN FISIOLOGIS BIJI KOPI ROBUSTA DAN ARABIKA SELAMA PROSES PRA – PERKECAMBAHAN

    Thumbnail
    View/Open
    Nika Hadiya Rahmawati - 081510501182_1.pdf (56.20Kb)
    Date
    2013-12-03
    Author
    Nika Hadiya Rahmawati
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Kopi merupakan salah satu minuman yang paling disukai oleh semua orang di dunia. Minum kopi bisa menyegarkan tubuh, karena mengandung sekitar 110-150 mg kafein per cangkir. Kafein adalah senyawa alami dalam biji kopi, yang dapat merangsang sistem saraf pusat, relaksasi otot polos, dan merangsang diuresis. Namun, kafein tidak baik untuk kesehatan khususnya bagi peminum kopi yang sensitif terhadap bahan ini. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kegunaan dari kopi sebagai minuman yang menyegarkan dan memiliki efek yang baik pada kesehatan, penting untuk melakukan penelitian tentang pra-perkecambahan biji kopi. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan efek metode pra-perkecambahan untuk mengubah kandungan dari karbohidrat, protein, lemak, polifenol dan antioksidan biji kopi robusta dan arabika. Percobaan dilakukan di Laboratorium Genetika dan Pemuliaan Tanaman Departemen Agronomi, Fakultas Pertanian, Universitas Jember, dilaksanakan mulai tanggal 1 Juni 2012 sampai 28 Desember 2012. Biji kopi Arabika dan Robusta diperoleh dari Dusun Magersari, Desa Badean, JemberJawa Timur. Penelitian dilakukan pada 2 jenis kopi (Arabika dan Robusta) selama 1 sampai 7 hari dengan diulang 3 kali. Parameter yang diamati antaralain: kandungan karbohidrat, protein, lemak, polifenol dan antioksidan dalam biji kopi robusta dan arabika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode pra-perkecambahan memberikan pengaruh tidak nyata terhadap kandungan karbohidrat biji kopi robusta dan arabika. Kandungan karbohidrat tertinggi kopi robusta dan arabika terdapat pada perlakuan 1 hari yaitu sebesar 2,5% untuk kopi robusta dan 2,3% untuk kopi arabika. Umumnya, metode pra-perkecambahan biji kopi menyebabkan penurunan kandungan protein dalam biji kopi robusta dan arabika. Kandungan total polifenol meningkat selama proses praperkecambahan pada kopi robusta dan arabika yaitu masing-masing sebesar 0,3% dan 1,48%, dengan kandungan polifenol tertinggi pada perlakuan 2 hari (0,14 untuk kopi robusta sedangkan pada kopi arabika pada perlakuan 4 hari sebesar (0,18%).
    URI
    http://repository.unej.ac.id/handle/123456789/2899
    Collections
    • UT-Faculty of Agriculture [4422]

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
     

     

    Browse

    All of RepositoryCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    LoginRegister

    Context

    Edit this item

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository