ANALISIS PARAMETER KUALITAS AIR UNTUK KEPERLUAN AIR BERSIH
Abstract
Air merupakan sumber daya alam yang mempunyai fungsi sangat penting
bagi kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya, serta sebagai modal dasar
dalam pembangunan. Seiring dengan meningkatnya jumlah penduduk, maka
semakin tinggi pula kebutuhan sumber daya air untuk memenuhi kebutuhan hidup
sehari-hari. Untuk memenuhi kebutuhan air minum dan air bersih, penduduk Desa
Sidomulyo lebih memanfaatkan air sumur karena air sumur dianggap lebih bersih
dibandingkan dengan air sungai. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengevaluasi kualitas air pada mata air di Desa Sidomulyo Kecamatan Silo
Kabupaten Jember, sebagai air bersih dan membuat rekomendasi untuk
pengolahan dan pengelolaan kualitas air di Desa Sidomulyo. Penelitian ini dilakukan dengan pengujian parameter dasar untuk
memenuhi standar baku air bersih, yang meliputi parameter fisika (bau, rasa,
suhu, total padatan terlarut, total padatan tersuspensi), parameter kimia (klorida,
tembaga, kesadahan total, DO, H
S, besi, mangan, pH, sulfat, nitrat), parameter
mikrobiologi (E coli dan total bakteri coliform). Evaluasi parameter dilakukan
dengan cara membandingkan hasil uji parameter kualitas air di Desa Sidomulyo
dengan standar parameter kualitas air yang telah ditetapkan dalam Peraturan
Pemerintah Republik Indonesia No.82 Tahun 2001.