Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Geogebra Berbasis Etnomatematika Gudang Atag Terhadap Kemampuan Berpikir Spasial Siswa SMP
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi (mix method) yang bertujuan
untuk mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh penggunaan media pembelajaran
geogebra berbasis etnomatematika gudang atag terhadap kemampuan berpikir
spasial siswa SMP. Berdasarkan wawancara dengan salah satu guru matematika
SMPN 6 Jember, kemampuan berpikir spasial siswa belum pernah dilatih dan
pemanfaatan teknologi khususnya geogebra sebagai media pembelajaran di sekolah
tersebut masih belum maksimal. Indikator kemampuan berpikir spasial yang
digunakan dalam penelitian ini meliputi visualisasi spasial, orientasi spasial, dan
relasi spasial. Media pembelajaran yang digunakan adalah kombinasi antara fitur
3D geometry pada geogebra dan etnomatematika gudang atag.
Prosedur penelitian yang digunakan dalam penelitian kombinasi ini meliputi
tahap persiapan, tahap validasi instrumen, tahap pelaksanaan, tahap analisis data,
dan tahap penarikan kesimpulan. Pada tahap persiapan, penentuan tempat
penelitian merupakan fokus utama yang didasarkan pada purposive area sampling.
Selanjutnya, kegiatan pada tahap validasi instrumen adalah proses validasi semua
instrumen yang telah dibuat meliputi lembar tes, pedoman wawancara, dan angket
respon pengguna. Hasil analisis validasi semua instrumen penelitian berada pada
rentang 3 ≤ 𝑉𝑎 ≤ 4 sehingga semua instrumen dinyatakan valid. Tahap
pelaksanaan yang dilaksanakan dalam penelitian ini adalah penentuan kelas
eksperimen dan kelas kontrol dengan perbedaan perlakuan. Pada kelas eksperimen
melakukan pretest, pembelajaran PBL dengan menggunakan media pembelajaran
geogebra berbasis etnomatematika gudang atag, dan melakukan posttest;
sedangkan pada kelas kontrol melakukan pretest, pembelajaran PBL tanpa
menggunakan media pembelajaran geogebra berbasis etnomatematika gudang atag,
dan melakukan posttest. Tahap pelaksanaan diakhiri dengan kegiatan wawancara dengan responden penelitian yang dipilih berdasarkan nilai posttest siswa kelas
eksperimen. Tahapan selanjutnya adalah tahap analisis data yang dilakukan secara
kuantitatif dan dilanjutkan dengan analisis data secara kualitatif.
Analisis kuantitatif menggunakan uji t memberikan hasil signifikansi 0,010
(𝑆𝑖𝑔. ≤ 0,05) dan hasil analisis deskriptif menunjukkan nilai rata-rata gainscore
kelas eksperimen (35,00) lebih tinggi daripada kelas kontrol (23,91) sehingga
melalui analisis kuantitatif didapatkan hasil bahwa penggunaan media
pembelajaran geogebra berbasis etnomatematika gudang atag memiliki pengaruh
yang signifikan terhadap kemampuan berpikir spasial siswa SMP. Analisis
kualitatif dengan mendeskripsikan hasil wawancara menunjukkan bahwa semua
responden penelitian sepakat bahwa penggunaan geogebra membantu mereka
dalam menyelesaikan keseluruhan soal yang mewakili setiap indikator kemampuan
berpikir spasial walaupun masih terdapat beberapa kesalahan khususnya pada soal
yang mewakili aspek visualisasi spasial. Geogebra berbasis etnomatematika dapat
memberikan tampilan objek nyata yang bisa diputar sehingga membantu siswa
dalam merotasikan objek. Selain itu, geogebra menampilkan tampilan visualisasi
yang memudahkan siswa dalam membayangkan objek yang diinginkan.