• Login
    View Item 
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education
    • View Item
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    Pengembangan E-Modul Berbasis Etnozoologi pada Sub Materi Vertebrata untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa

    Thumbnail
    View/Open
    VERNA NUR ROHMAH ZAIN_SKRIPSI.pdf (1.093Mb)
    Date
    2023-07-26
    Author
    ZAIN, Verna Nur Rohmah
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Keanekaragaman hayati di Indonesia ini merupakan kekayaan yang sangat bermanfaat sebagai modal dari pembangunan nasional dan dikenal sebagai paru-paru dunia yang selalu dibutuhkan dimasa kini maupun yang akan datang. Salah satu pemanfataannya yaitu adanya pemanfaatan fauna secara tradisional sudah ditemukan sejak zaman nenek moyang, pemanfaatan fauna tersebut seperti pengelolahan hewan sebagai pengobatan tradisional yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit. Seiring berjalannya waktu masyarakat sangat jarang memanfaatkan kearifan lokal hewan sehingga generasi muda semakin jarang yang mengetahui pemanfaatan hewan, sehingga diperlukan adanya penyebaran informasi tersebut kegenerasi muda salah satunya penyebaran melalui lembaga pendidikan. Berdasarkan analisis kebutuhan bahwa siswa SMA masih sulit memahami materi hewan vertebrata karena materi tersebut sangat luas yang di butuhkan adanya pembelajaran yang kontekstual dan pembelajaran disekolah hanya menggunakan buku paket saja sehingga siswa di kelas kurang aktif saat proses pembelajaran. Hal tersebut yang mendasari dilakukan penelitian pengembangan bahan ajar yang memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui kevalidan, kepraktisan dan keefektifan bahan ajar e-modul dalam meningkatkan hasil belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian pengembangan (Reseach and Development). Pengembangan e-modul menggunakan 7 dari 10 langkah model pengembangan Borg and Gall. Penelitian dilakukan di SMAN 1 Paciran. Subjek penelitian yaitu siswa kelas X MIP 1 sebagai responden dalam uji skala besar dan X MIPA 4 sebagai responden dalam uji skala kecil. Objek penelitian yaitu pengembangan e-modul berbasis etnozoologi pada sub materi vertebrata kelas X SMA. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan observasi /wawancara, penyebaran angket (analisis kebutuhan, angket respon siswa), uji keterbacaan dengan cloze test, pre-test, post-test dan dokumentasi. Hasil data yang didapatkan kemudian dilakukan analisis data. Hasil analisis data hasil penelitian memaparkan bahwa e-modul yang digunakan dalam pembelajaran dari hasil validasi oleh validator ahli materi, pengembangan dan media serta validator pengguna didapatkan rata-rata 90,94% dengan tingkat validitas sangat valid. Hasil data uji skala kecil yang diperoleh dari uji keterbacaan menggunakan cloze test mendapatkan rata-rata sebesar 95.3% dengan tingkat keterbacaan yang mudah/independen. Hasil uji kepraktisan dengan cara uji respon siswa didapatkan rata-rata 97,79% dengan interpretasi sangat praktis, serta pada uji keefektifan untuk melihat hasil belajar siswa melalui pre-test dan post-test yang dianalisis melalui rumus Normalized Gain di dapatkan rata-rata 0,89 yang termasuk kedalam kriteria tinggi, data tersebut kemudian dikonsultasikan ke dalam kategori tafsiran keefektifan Normalized Gain score yang dipersenkan sehingga didapatkan skor sebesar 86% dengan kriteria tinggi. Data hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan oleh penelitian berupa emodul dapat dikatakan valid, praktis dan efektif sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa.
    URI
    https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/125244
    Collections
    • UT-Faculty of Teacher Training and Education [15482]

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
     

     

    Browse

    All of RepositoryCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    LoginRegister

    Context

    Edit this item

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository