dc.contributor.author | ZAIN, Verna Nur Rohmah | |
dc.date.accessioned | 2025-02-10T23:39:39Z | |
dc.date.available | 2025-02-10T23:39:39Z | |
dc.date.issued | 2023-07-26 | |
dc.identifier.nim | 180210103069 | en_US |
dc.identifier.uri | https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/125244 | |
dc.description | Finalisasi oleh Taufik Tgl 11 Pebruari 2025 | en_US |
dc.description.abstract | Keanekaragaman hayati di Indonesia ini merupakan kekayaan yang sangat
bermanfaat sebagai modal dari pembangunan nasional dan dikenal sebagai paru-paru
dunia yang selalu dibutuhkan dimasa kini maupun yang akan datang. Salah satu
pemanfataannya yaitu adanya pemanfaatan fauna secara tradisional sudah ditemukan
sejak zaman nenek moyang, pemanfaatan fauna tersebut seperti pengelolahan hewan
sebagai pengobatan tradisional yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai jenis
penyakit. Seiring berjalannya waktu masyarakat sangat jarang memanfaatkan kearifan
lokal hewan sehingga generasi muda semakin jarang yang mengetahui pemanfaatan
hewan, sehingga diperlukan adanya penyebaran informasi tersebut kegenerasi muda
salah satunya penyebaran melalui lembaga pendidikan. Berdasarkan analisis
kebutuhan bahwa siswa SMA masih sulit memahami materi hewan vertebrata karena
materi tersebut sangat luas yang di butuhkan adanya pembelajaran yang kontekstual
dan pembelajaran disekolah hanya menggunakan buku paket saja sehingga siswa di
kelas kurang aktif saat proses pembelajaran. Hal tersebut yang mendasari dilakukan
penelitian pengembangan bahan ajar yang memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui
kevalidan, kepraktisan dan keefektifan bahan ajar e-modul dalam meningkatkan hasil
belajar siswa.
Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian pengembangan (Reseach and
Development). Pengembangan e-modul menggunakan 7 dari 10 langkah model
pengembangan Borg and Gall. Penelitian dilakukan di SMAN 1 Paciran. Subjek
penelitian yaitu siswa kelas X MIP 1 sebagai responden dalam uji skala besar dan X
MIPA 4 sebagai responden dalam uji skala kecil. Objek penelitian yaitu
pengembangan e-modul berbasis etnozoologi pada sub materi vertebrata kelas X
SMA. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan observasi
/wawancara, penyebaran angket (analisis kebutuhan, angket respon siswa), uji
keterbacaan dengan cloze test, pre-test, post-test dan dokumentasi. Hasil data yang
didapatkan kemudian dilakukan analisis data.
Hasil analisis data hasil penelitian memaparkan bahwa e-modul yang
digunakan dalam pembelajaran dari hasil validasi oleh validator ahli materi,
pengembangan dan media serta validator pengguna didapatkan rata-rata 90,94%
dengan tingkat validitas sangat valid. Hasil data uji skala kecil yang diperoleh dari uji
keterbacaan menggunakan cloze test mendapatkan rata-rata sebesar 95.3% dengan
tingkat keterbacaan yang mudah/independen. Hasil uji kepraktisan dengan cara uji
respon siswa didapatkan rata-rata 97,79% dengan interpretasi sangat praktis, serta
pada uji keefektifan untuk melihat hasil belajar siswa melalui pre-test dan post-test
yang dianalisis melalui rumus Normalized Gain di dapatkan rata-rata 0,89 yang
termasuk kedalam kriteria tinggi, data tersebut kemudian dikonsultasikan ke dalam
kategori tafsiran keefektifan Normalized Gain score yang dipersenkan sehingga
didapatkan skor sebesar 86% dengan kriteria tinggi. Data hasil penelitian tersebut
dapat disimpulkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan oleh penelitian berupa emodul dapat dikatakan valid, praktis dan efektif sehingga dapat meningkatkan hasil
belajar siswa. | en_US |
dc.language.iso | other | en_US |
dc.publisher | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan | en_US |
dc.subject | BAHAN AJAR | en_US |
dc.subject | KEARIFAN LOKAL | en_US |
dc.subject | ETNOZOOLOGI | en_US |
dc.subject | MODUL PEMBELAJARAN | en_US |
dc.title | Pengembangan E-Modul Berbasis Etnozoologi pada Sub Materi Vertebrata untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa | en_US |
dc.type | Skripsi | en_US |
dc.identifier.prodi | Pendidikan Biologi | en_US |
dc.identifier.pembimbing1 | Dr. Iis Nur Asyiah, S.P., M.P | en_US |
dc.identifier.pembimbing2 | Kamalia Fikri, S.Pd., M.Pd | en_US |
dc.identifier.validator | validasi_repo_firli_Februari_2025_6 | en_US |
dc.identifier.finalization | Taufik | en_US |