PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KALE (Brassica oleraceae var. Acephala L.) PADA MEDIA TANAM CAMPURAN ARANG SEKAM DAN KOMPOS BATANG PISANG DENGAN IRIGASI TETES
Abstract
Penelitian ini bertujuan menghasilkan kombinasi media organik arang
sekam dan kompos batang pisang terbaik yang sesuai dan mengetahui interaksi
antara media campuran tanah dan arang sekam serta pemberian kompos batang
pisang terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kale.
Penelitian ini dilaksanakan di Greenhouse Ajung Kecamatan Ajung,
Jember. Percobaan disusun dengan model rancangan acak lengkap faktorial,
melalui komposisi media tanam dan dosis kompos batang pisang dengan 3 ulangan.
Data pengamatan dianalisis menggunakan analisis sidik ragam, kemudian apabila
terdapat hasil yang signifikan dilakukan uji lanjut menggunakan uji DMRT taraf
kesalahan 5% untuk mengetahui variasi perlakuan terbaik terhadap pertumbuhan
dan hasil tanaman kale.
Hasil penelitian menunjukkan interaksi komposisi media tanam arang
sekam dan kompos batang pisang menghasilkan pertumbuhan dan hasil tanaman
kale terbaik terhadap jumlah daun, bobot tanaman segar, dan kandungan klorofil.
Media tanam tanah 100% dan pemberian 500 g kompos batang pisang
menghasilkan jumlah daun terbaik sebanyak 9,66 helai. Komposisi media tanah
50% : arang sekam 50% dan pemberian 250 gram menghasilkan bobot tanaman
segar terbaik sebesar 143,26 g. Komposisi media tanah 50% : arang sekam 50%
dan pemberian 500 g kompos batang pisang meningkatkan kandungan klorofil
sebesar 634,87 µmol/m2
. Kombinasi arang sekam dan kompos batang pisang
meningkatkan 5,67% dari kontrol. Peningkatan bobot segar tanaman selaras dengan
hasil jumlah daun, tinggi tanaman, dan bobot akar tanaman.
Kombinasi yang sesuai dan bahan organik yang digunakan menentukan
hasil terhadap pertumbuhan tanaman kale. Interkasi terbaik media tanah 100% dan
pemberian 500 g kompos batang pisang menghasilkan jumlah daun terbaik. Media
campuran tanah (3:1) dan 250 pemberian kompos batang pisang menghasilkan
bobot tanaman segar terbaik, sedangkan perbandingan media (2:2) dan pemberian
500 g kompos menghasilkan klorofil daun terbaik. Kombinasi terbaik dan
rekomendasi penggunaan media campuran tanah dan arang sekam dengan
perbandingan (3:1) dan pemberian 250 g memberikan hasil pertumbuhan terbaik
pada tanaman kale curly.
Collections
- UT-Faculty of Agriculture [4239]