Manajemen Bank Sampah: Menjadikan Sampah Bernilai Ekonomi Bagi Masyarakat Pondok Pesantren
Date
2022-02-22Author
NURIKA, Globila
PUTRA, Dewa Ngakan Gde Wahyu Mahatma
NAFISAH, Niajeng Novta Dwi
BASIED, Rifdul
Metadata
Show full item recordAbstract
Pondok Pesantren Nurul Jadid memiliki permasalahan timbulan sampah gelas plastik bekas minuman.
Selama ini, sampah tersebut hanya dikumpulkan dan dibakar. Sumber daya lahan/bangunan untuk tempat
bank sampah dan jumlah sumber daya manusia yang ada telah mencukupi untuk dilaksanakan kegiatan
bank sampah. Namun kondisi tersebut tidak didukung dengan adanya pengetahuan dan keterampilan yang
cukup dalam pelaksanaan kegiatan pengelolaan sampah melalui bank sampah. Oleh karena itu, perlu
adanya kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berbentuk edukasi, pelatihan, dan pendampingan
kepada pengelola Pondok Pesantren dan masyarakat di lingkungan sekitar Pondok Pesantren untuk
melakukan kegiatan pengelolaan sampah dengan sistem bank sampah Kegiatan pengabdian kepada
masyarakat ini dilakukan dengan 3 tahap yaitu analisis situasi kondisi mitra, pelaksanaan intervensi, dan
kegiatan evaluasi. Kegiatan edukasi menunjukkan peningkatan pengetahuan peserta tentang pengelolaan
sampah dengan sistem bank sampah sebesar 10,938 poin. Kegiatan pelatihan menunjukkan peningkatan
kemampuan peserta dalam melakukan kegiatan manajemen bank sampah. Kegiatan pendampingan
pembentukan sistem bank sampah yang menunjukkan bahwa pengelola Pondok Pesantren telah mampu
menyusun sistem organisasi bank sampah dan alur manajemen bank sampah. Dapat dismpulkan bahwa
kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan suatu upaya yang sangat strategis dalam rangka
menyiapkan peserta untuk beraktivitas melakukan pengelolaan sampah mulai dari sumbernya dan membuat
sampah memiliki nilai ekonomi.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7301]
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
PARTISIPASI ANGGOTA BANK SAMPAH DALAM PENGELOLAAN SAMPAH RW 03 KELURAHAN BADEAN KABUPATEN BONDOWOSO (Studi Deskriptif Bank Sampah Tanjung Kelurahan Badean Kecamatan Bondowoso Kabupaten Bondowoso)
FARIQI, Muhammad (2017-01-20)Di Indonesia, dengan semakin padatnya jumlah penduduk mengakibatkan semakin banyak pula jumlah sampah yang dihasilkan serta banyak menimbulkan berbagai masalah yang berdampak menurunnya kualitas lingkungan baik udara, tanah, ... -
ANALISIS NILAI EKONOMI PENGELOLAAN SAMPAH ANALISIS NILAI EKONOMI PENGELOLAAN SAMPAH (Studi Empirik di ANALISIS NILAI EKONOMI PENGELOLAAN SAMPAH Kabupaten Situbondo)
BUDI APRIWANTO (2013-12-19)Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengelolaan sampah, peran pemulung dan pengepul dalam pengelolaan sampah, menelaah efektifitas dan efisiensi sistem pengelolaan sampah. Selain itu penelitian ini juga ... -
PENGELOLAAN SAMPAH BERBASIS MASYARAKAT DENGAN PROGRAM 3R REDUCE, REUSE, RECYCLE (SUATU STUDI EVALUASI TENTANG PENGELOLAAN SAMPAH BERDASARKAN PERATURAN MENTERI PU NO.21/PRT/M/2006 DI KELURAHAN JEMBER KIDUL, KEBONSARI, JEMBER LOR, KABUPATEN JEMBER)
Yohanes Nanda Setiawan (2014-01-21)Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pengelolaan sampah program 3R di eks kotatif Jember oleh Dinas PU Cipta Karya dengan suatu studi evaluasi program. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ...