Pendampingan Pengembangan E-LKPD berbasis Inquiry Based Learning Terintegrasi Internet of Thing (IoT) sebagai Upaya Peningkatan Kompetensi Pedagogik Digital Guru
Date
2022-11-01Author
PRIHANDINI, Rafiantika Megahnia
SETIAWANI, Susi
Metadata
Show full item recordAbstract
Kondisi pendidik diSDN 03 Panti Kabupaten Jember yang masih minim dalam penggunaan teknologi di setiap
proses pembelajaran dapat diatasi dengan kegiatan Pendampingan Pengembangan E-LKPD Berbasis Inquiry
Based Learning Terintegrasi Internet of Thing (IoT) sebagai Upaya Peningkatan Kompetensi Pedagogik
Digital Guru. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan membuat E – LKPD dengan aplikasi
Liveworksheet. Pelaksanaan pelatihan ini dilaksanakan secara offline dengan jumlah peserta pelatihan
sebanyak 30 orang pendidik. Berdasarkan nilai signifikansi (2-tailed) yaitu 0.000 (p < 0.05) dapat disimpulkan
bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan pendidik sebelum dan sesudah pelatihan dengan
metode pelatihan Goad. Goad memiliki lima tahapan yaitu: 1) Analisis kebutuhan pelatihan (Analyze to
determine training requirements), 2) Desain pendekatan pelatihan (Design The Training Approach), 3)
Pengembangan materi pelatihan (Develop The Training Materials), 4) Pelaksanaan pelatihan (Conduct The
Training), dan 5) Evaluasi dan pemutakhiran pelatihan (Evaluate and Update The Training). Pendampingan
ini telah memberikan dampak yang positif bagi kemampuan pendidik dalam mengembangkan bahan ajar
berupa E – LKPD dengan bantuan Liveworksheets.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7301]