Pemberdayaan Kader Posyandu dalam Pengolahan Binahong (Anredera Cirdifolia) sebagai Produk Herbal dalam Upaya Peningkatan Penyembuhan Luka dan Daya Tahan Tubuh di desa Wotgalih Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang
Date
2021Author
ABIDIN, Zainal
ISTIQOMAH, Indriana Noor
AZIZAH, Laili Nur
MASHURI, Mashuri
PEBRIYANTI, Dwi Ochta
Metadata
Show full item recordAbstract
Pekerjaan di areal pertanian sebagian besar dilakukan dengan metode manual (manual handling) yang berisiko menimbulkan cidera/luka. Masyarakat selama ini menganggap luka tersebut sebagai bagian risiko dari pekerjaan yang tidak diperlukan penanganan secara khusus. Padahal, luka jika tidak diatasi dengan baik akan menjadi luka infeksi yang dapat mengganggu kesehatan. Masyarakat selama ini mengenal beberapa tanaman herbal sebagai terapi komplementer, salah satunya adalah tanaman binahong (anredera cordifolia), tetapi masih belum mengetahui cara pengolahannya. Tujuan dari kegiatan ini untuk meningkatkan budidaya tanaman binahong melalui program pawon urip kabupaten lumajang khususnya di Desa Wotgalih, dan Meningkatkan keterampilan Masyarakat Wotgalih dalam pemanfaatan tanaman binahong sebagai produk herbal melalui pemberdayaan kader posyandu. Kegiatan ini dilaksanakan selama 7 bulan, mulai April hingga Oktober 2021, dengan menggunakan metode pemberdayaan kader posyandu, yang terbagi menjadi beberapa agenda kegiatan yaitu perencanaan, penanaman bibit binahong, sosialisasi budidaya dan manfaat tanaman binahong, pelatihan kader dalam pengolahan tanaman binahong dan pelatihan tentang marketing. Dari rangkaian kegiatan pengabdian yang telah dilaksanakan didapatkan hasil keberdayaan kader posyandu dalam pengolahan tanaman binahong menjadi produk herbal secara mandiri, dan dihasilkan produk olahan binahong meliputi tapel, instan, serbuk dan pudding binahong.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7301]