Pengaruh Manajemen Konflik Peran Ganda, Pelatihan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja Terhadap Perawat Wanita (Studi Kasus di RSUD BLAMBANGAN Banyuwangi)
Date
2019-05-29Author
HUDA, Althof Sandi Ikmal
PRIHATINI, Dewi
PARAMU, Hadi
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh manajemen konflik peran ganda, pelatihan, kesehatan
dan keselamatan kerja terhadap kinerja perawat wanita di RSUD BLAMBANGAN Banyuwangi. Penelitian ini menggunakan
data primer yang diperoleh dari jawaban responden atas kuesioner yang digunakan dalam penelitian. Metode analisis data
menggunakan Statistik Deskriptif, Uji Instrumen, Uji Asumsi Klasik dan Uji Hipotesis yang terdiri dari Analisis Regresi Linier
Berganda, Uji t, serta Uji F. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa manajemen konflik peran ganda, pelatihan, kesehatan dan
keselamatan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja perawat wanita di RSUD BLAMBANGAN
Banyuwangi. Hal ini mengakibatkan semakin baik manajemen konflik peran ganda, pelatiham kesehatan dan keselamatan
kerja maka akan meningkatkan kinerja perawat wanita di RSUD BLAMBANGAN Banyuwangi.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7301]