Penguatan Kader Posyandu sebagai Upaya Preventif Kejadian Stunting di Desa Jelbuk
Abstract
Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat kekurangan gizi kronis terutama
pada 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Kondisi ini dapat disebabkan oleh kurangnya
asupan gizi secara kronis dan penerapan pola hidup yang tidak sehat sehingga terjadi infeksi
berulang pada anak balita. Penanganan stunting dapat diatasi melalui penguatan upaya promotif
dan preventif. Desa Jelbuk memiliki angka kejadian Stunting cukup tinggi, per tahun 2020,
kejadian Stunting mencapai angka 77 per 301 anak balita di Desa Jelbuk. Secara umum,
kegiatan ini bertujuan untuk membantu penurunan angka Stunting di Desa Jelbuk melalui
penguatan wawasan kader Posyandu dan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai
Stunting dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) sebagai upaya preventif kejadian
Stunting. Kegiatan yang dilakukan berupa penyuluhan mengenai materi Stunting dan PHBS
terhadap kader Posyandu serta pelatihan Hidup Bersih dan Sehat terhadap masyarakat secara
langsung melalui berbagai pendekatan. Selain itu dilakukan pula pendampingan kegiatan
imunisasi serta Posyandu di Desa Jelbuk melalui kunjungan secara pintu ke pintu maupun
massal.
Collections
- LSP-Jurnal Ilmiah Dosen [7300]