Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Harga, dan Kualitas Layanan Terhadap Keputusan Membeli Konsumen Pizza Combi Jember
Abstract
Kompetisi bisnis makan cepat saji di Indonesia tampak berlomba-lomba
untuk sebisa mungkin dapat bersaing dengan kompetitor. Hal ini dapat dilihat dari
semakin banyaknya perusahaan yang menghasilkan produk dengan jenis dan
variasi produk yang sama, akan tetapi berbeda harga, produk, dan service.
Konsumenpun bersikap lebih selektif dan kritis dalam memilih produk yang akan
dibeli. Konsumen tidak lagi membeli produk sekedar berdasarkan pertimbangan
wujud fisik saja, namun juga segala aspek pelayanan yang melekat pada produk,
mulai dari tahap pembelian sampai pada tahap pasca pembelian.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan
explanatory research, yaitu suatu penelitian yang dilakukan untuk menguji
hipotesis-hipotesis yang ada. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang
membeli dan mengkonsumsi produk Pizza Combi. Diharapkan dengan ada
penentuan responden yang membeli ke Pizza Combi Jember akan memiliki
kesamaan persepsi tentang keputusan membeli, dalam hal ini adalah produk Pizza
Combi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini
dilakukan dengan metode purposive sampling dimana pengambilan sampel
dilakukan dengan pertimbangan tertentu. Ukuran sampel pada penelitian ini
adalah sebanyak 17 x 6 = 102 (Ferdinand, 2006). Analisis data yang digunakan
untuk menjawab rumusan dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif
dan deskriptif kualitatif. Dalam pendekatan kuantitatif, peneliti menggunakan
proses rasionalisasi dari suatu fenomena yang terjadi dan mengukur variabel yang
sedang diteliti dan akhirnya pendekatan kuantitatif mencoba untuk membuat
kesimpulan yang digeneralisasikan.
Berdasarkan hasil analisis data dan penelitian pada konsumen yang
membeli dan mengkonsumsi produk Pizza Combi ini menunjukkan bahwa
Kualitas Produk, Harga, dan Kualitas Layanan memiliki pengaruh secara
signifikan terhadap keputusan membeli konsumen Pizza Combi Jember dengan
arah positif. Hal ini berarti bahwa semakin tinggi tingkat kualitas produk, harga,
dan kualitas layanan, maka semakin tinggi tingkat keputusan membeli dan
sebaliknya. Kualitas produk dapat ditingkatkan dengan cara melakukan evaluasi
terhadap produk sehingga dapat memperbaikinya. Harga dapat ditingkatkan
menyesuaikan kemampuan beli konsumen melalui potongan harga. Kualitas
layanan dapat ditingkatkan dengan memberikan pelatihan kepada karyawan.
Restoran “PIZZA COMBI” memberikan pelayanan yang sesuai dengan keinginan
konsumen melalui komunikasi secara langsung saat konsumen menimati produk.