Analisis Pemahaman Konsep Spektrum Gelombang Elektromagnetik Pada Siswa Sma Kelas XII Di Kabupaten Bondowoso
Abstract
Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan yang telah dipaparkan
maka dapat diambil kesimpulan bahwa pemahaman konsep siswa di sekolah A
untuk indikator translasi sebesar 27,2%, untuk indikator interpolasi sebesar 51,5%
dan untuk indikator ekstrapolasi sebesar 81,4%, kemudian untuk pemahaman
konsep siswa di sekolah B untuk indikator translasi sebesar 20,3%, untuk
indikator interpolasi sebesar 60,8% dan untuk indikator ekstrapolasi sebesar
76,5%, dan untuk pemahaman konsep siswa di sekolah C untuk indikator translasi
sebesar 22,5%, untuk indikator interpolasi sebesar 49,6% dan untuk indikator
ekstrapolasi sebesar 76,2%. Jika dilihat dari semua indikator berdasarkan
taksonomi Bloom dan setiap soal maka rata-rata yang diperoleh sebesar 51,7%.
Hal ini berarti bahwa pemahaman konsep pada materi spektrum gelombang
elektromagnetik pada siswa SMA kelas XII di Kabupaten Bondowoso masih
tergolong sedang. Kemudian pemahaman konsep siswa berdasarkan predikatnya
menunjukkan bahwa capaian siswa di ketiga sekolah menengah atas di Kabupaten
Bondowoso dari 76 siswa dikategorikan sedang sebanyak 68 orang dengan
persentase sebesar 89,4% dan dikategorikan tinggi sebanyak 7 orang siswa
dengan persentase sebesar 9,2% dan dikategorikan rendah sebanyak 1 orang
dengan persentase sebesar 1,3%.