Show simple item record

dc.contributor.authorLaksmi Wardani Ayuningtiyas
dc.date.accessioned2013-12-12T03:35:55Z
dc.date.available2013-12-12T03:35:55Z
dc.date.issued2013-12-12
dc.identifier.nimNIM092310101006
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/8421
dc.description.abstractKeluarga merupakan salah satu faktor yang berperan pent ing pada masa tahap perkembangan balita, karena keluarga merupakan lingkungan yang dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi balita sehingga tahap perkembangan balita dapat dicapai secara optimal. Kemampuan yang dapat dilakukan keluarga untuk menunjang tahap perkembangan balita dengan melaksanakan fungsi perawatan kesehatan keluarga. Pelaksanaan fungsi perawatan kesehatan keluarga dalam pencapaian tahap perkembangan balita dipengaruhi oleh beberapa karakteristik responden, diantaranya umur, tingkat pendidikan, pekerjaan, dan t ingkat pendapatan keluarga. Bina Keluarga Balita (BKB) merupakan salah satu sarana yang berfungsi untuk memaksimalkan tahap perkembangan balita, dengan cara memberikan pendidikan dan keterampilan kepada keluarga khususnya para ibu tentang cara mengasuh dan mendidik balita dengan benar. Jumlah kelompok Bina Keluarga Balit a (BKB) di Kabupaten Jember yang sudah terpadu dengan posyandu sekitar 231 kelompok, dan jumlah kelompok BKB yang sudah terpadu dengan posyandu dan PAUD sekitar 138 kelompok (BKKBN, 2012). Hasil studi pendahuluan yang dilakukan oleh penelit i di Dinas Kesehatan Jember, Kecamatan Kalisat merupakan Kecamatan yang memiliki jumlah penyimpangan tumbuh kembang balita terbanyak, yang terdiri dari 3 balita gangguan tes daya lihat (TDL) dan 2 balita gangguan tes daya dengar (TDD) dengan jumlah anak balita yang telah dideteksi tumbuh kembang sebanyak 309 balit a. Penelit ian ini merupakan penelit ian kuant itatif menggunakan metode deskriptif analit ik dan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelit ian ini sebanyak 35 responden dengan Sampel yang terdiri dari 32 responden. Teknik pemilihan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Penelit ian dilakukan di Bina Keluarga Balita (BKB) Glagahwero Kecamatan Kalisat Jember, menggunakan kuesioner dan kuesioner pra skrining perkembangan sebagai alat pengumpul data, sehingga data yang diperoleh adalah data primer. Uji validitas dan reliabilit as menggunakan Pearson Product Moment dan uji Alpha Cronbach Hasil penelit ian ini menunjukkan bahwa sebagian besar responden belum mampu melaksanakan fungsi perawatan kesehatan keluarga dengan baik sebanyak 59,3 %, dan sisanya sebanyak 40,6 % keluarga sudah mampu melaksanakan fungsi perawatan kesehatan dengan baik. Melakukan perawatan bagi balita yang mengalami penyimpangan perkembangan, memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan, praktek diet serta praktek tidur keluarga merupakan indikator yang belum mampu dilaksanakan keluarga dengan baik. Tahap perkembangan balita yang meragukan sebanyak 56,25 %, sesuai tahap perkembangan balita sebanyak 37,5 %, mengalami penyimpangan perkembangan sebanyak 6,25%. Tahap perkembangan balita yang meragukan terjadi karena penelit i melakukan pengukuran 1 kali sesuai dengan desain peneliatian yang digunakan yaitu cross sectional, sehingga penelit i memiliki keterbatasan untuk melakukan pengukuran ulang untuk mengetahui balita tersebut berada dalam rentang perkembangan normal atau tidak normal. Serta terdapat hubungan yang kuat antara pelaksanaan fungsi perawatan kesehatan keluarga dengan tahap perkembanagan balita serta berpola positif sehingga semakin besar pelaksanaan fungsi perawatan kesehatan keluarga semakin baik perkembangan balita yang dicapai. Kondisi ini didukung oleh hasil analisa penelit ian (r = 0,769). Nilai koefisien dengan determinasi 0,591 artinya persamaan garis regresi yang diperoleh dapat menerangkan 59,1 % variasi pencapaian tahap perkembangan balita. Hasil uji statistik didapatkan p value = 0,0005 hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara pelaksanaan fungsi perawatan keluarga dengan pencapaian tahap perkembangan balita.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries092310101006;
dc.subjectPERAWATAN KESEHATAN KELUARGA, BALITAen_US
dc.titleHUBUNGAN PELAKSANAAN FUNGSI PERAWATAN KESEHATAN KELUARGA DENGAN PENCAPAIAN TUGAS PERKEMBANGAN BALITA DI BINA KELUARGA BALITA (BKB) GLAGAHWERO KECAMATAN KALISAT JEMBERen_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record