Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Dalam Pembelian Impulsif Produk Fashion Wanita Di Matahari Department Store Jember Pada Mahasiswi Universitas Jember (The Analysis Of Factors That Influential In Impulse Buying Of Woman Fashion Product At Matahari Department Store Jember To Woman Students in University Of Jember)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh dalam pembelian impulsif produk fashion wanita di Matahari Department Store Jember pada mahasiswi Universitas Jember. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah semua mahasiswi Universitas Jember yang pernah melakukan pembelian impulsif produk fashion wanita di MatahariDepartment Store Jember. Sampel penelitian ini adalah 105 responden. Metode analisis data menggunakan Analisis Faktor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 21 variabel yang diteliti, terbentuk 8 faktor baru. Upaya meningkatkan pembelian impulsif produk fashion wanita di Matahari Department Store Jember harus lebih memperhatikan faktor-faktor yang membuat konsumen tertarik dan mampu meningkatkan adanya strategi pemasaran dengan mengeluarkan koleksi terbaru serta selalu meng-update perkembangan fashion wanita.