INFORMASI DALAM KOLABORASI PERENCANAAN, PERAMALAN, PEMENUHAN PADA RANTAI PASOKAN PERUSAHAAN AGROINDUSTRI
Abstract
Sistem Informasi Kolaborasi Perencanaan, Peramalan dan Pemenuhan (Collaborative
Planning, Forecasting, Replenishment atau CPFR) semakin banyak digunakan untuk
meningkatkan kinerja rantai pasokan. Penelitian ini menggunakan data panel untuk meneliti
kurva pembelajaran CPFR antara PT. Benih Citra Asia, dan salah satu mitra distributor di
Medan. Teridentifikasi ada dua komponen kunci dari CPFR, yaitu Colaboratif Forecasting
(CF) dan Colaboratif Replenishment (CR), menunjukkan kurva belajar yang berbeda.
Terdapat peningkatan keakuratan peramalan segera setelah pelaksanaan CPFR tetapi laju
peningkatan melambat dari waktu ke waktu, sedangkan tingkat persediaan meningkat pada
awalnya dan mulai menurun setelah periode tertentu. Terdapat efek belajar yang berbeda
dalam hal tingkat persediaan ketika produk kemudian diganti dengan produk kedua. Produk
kedua memiliki tingkat persediaan yang lebih rendah daripada produk terdahulu.
Collections
- LSP-Conference Proceeding [1874]