dc.description.abstract | Bahasa memungkinkan manusia untuk saling berhubungan
(berkomunikasi), ... dan kurikulum 2013 menyadari peran penting bahasa sebagai
wahana untuk menyebarkan pengetahuan dari seseorang ke orang-orang lain.
Komunikasi ataupun proses penyebaran pengetahuan akan berlangsung dengan
baik hanya bila ada pemahaman bahasa yang dipergunakan dengan baik.
Ketidaksempurnaan pemahaman bahasa akan menyebabkkan terjadinya distorsi
dalam proses pemahaman terhadap pengetahuan. Apapun yang akan disampaikan
hanya akan dapat dipahami dengan baik apabila bahasa yang dipergunakan dapat
dipahami dengan baik oleh kedua belah pihak (Kemendikbud, 2013), namun untuk
dapat berkomunikasi dengan baik diperlukan kemampuan menyusun kalimatkalimat
efektif. Dalam artikel ini dipaparkan ihwal kalimat efektif, kedudukan
kalimat efektif dalam kurikulum 2013 silabus Bahasa Indonesia SMP/MTs, dan
alternatif pengajarannya di SMP/MTs. pada era global. | en_US |