dc.description.abstract | Pembelajaran tematik integratif bertujuan untuk mengintegrasikan pengetahuan, keterampilan, nilai serta pemikiran yang kreatif. Pemilihan dan penggunaan model pembelajaran yang belum maksimal menyebabkan aktivitas dan hasil belajar siswa masih dalam kriteria cukup. Model pembelajaran kooperatif tipe make a match yaitu model pembelajaran mencocokan kartu soal dengan kartu jawaban. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Pengumpulan data penelitian menggunakan metode observasi, wawancara, tes, dan dokumen. Pelaksanaan penelitian dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe make a match adalah sebanyak dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan aktivitas pra siklus 48,55%, siklus I 71,44% dan siklus II 92,36%. Hasil belajar afektif siswa pra siklus 60,03%, siklus I 77,13%, dan siklus II 85,69%. Hasil belajar kognitif siswa pra siklus 64,73%,siklus I 73,15%, dan siklus II 83,10%. Hasil belajar psikomotorik siswa pra siklus 65,39%,siklus I 71,38%, dan siklus II 85,85%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV A di SDN Kebonsari 01 Jember. | en_US |