ANALISIS PENGARUH PRIVASI TERHADAP MINAT PENGGUNAAN SISTEM E-COMMERCE DENGAN KEPERCAYAAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DAN PENGGUNAAN MODEL TAM YANG DIMODIFIKASI
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh konstruk Privasi terhadap
Kepercayaan, serta konstruk Kepercayaan, Persepsi Kegunaan, dan Persepsi
Kemudahan terhadap Minat Penggunaan Sistem E-Commerce. Data diperoleh
dengan menggunakan metode random sampling. Metode pengumpulan data
menggunakan metode survei, dengan teknik pengumpulan data yang digunakan
ada teknik kuesioner secara online. Populasi pada penelitian ini adalah anggota
Kaskus Regional Jember. Total sampel didapatkan sebesar 105 responden dari
total 163 kuesioner yang disebar. Kemudian data dianalisis dengan metode Partial
Least Square (PLS) dengan menggunakan perangkat lunak SmartPLS Versi 2.0
M3. Hasil analisis data menunjukkan bahwa konstruk privasi berpengaruh positif
terhadap kepercayaan, konstruk kepercayaan berpengaruh positif terhadap minat
penggunaan sistem e-commerce, konstruk persepsi kegunaan berpengaruh positif
terhadap minat penggunaan sistem e-commerce, dan persepsi kemudahan
berpengaruh positif terhadap minat penggunaan sistem e-commerce. Hasil
penelitian ini relevan bagi organisasi bisnis e-commerce dan pengembang sistem
untuk mempertimbangkan privasi, kepercayaan, persepsi kegunaan, dan persepsi
kemudahan dalam menerapkan dan mengembangkan transaksi e-commerce.