PENENTUAN KONSENTRASI OPTIMAL PESTISIDA DENGAN TINGKAT PEMBASAHAN MAKSIMAL DENGAN METODE ADSA-OVERLAY
Abstract
Petani dan pestisida adalah dua sisi yang sulit dipisahkan. Peningkatan hasil
produk pertanian merupakan harapan petani. Peningkatan hasil produk pertanian
merupakan harapan petani. Pestisida merupakan bahan kimia yang digunakan untuk
memberantas hama sehingga dapat meningkatkan hasil tanam petani. Pestisida
merupakan zat, senyawa kimia (zat pengatur tumbuh dan perangsang tumbuh),
organis merenik, virus dan zat-zat lain yang digunakan untuk melakukan
perlindungan tanaman atau bagian tanaman.
Setiap pestisida memiliki bahan aktif tertentu yang dalam penggunaannya
memiliki dosis letal yang tertentu untuk makhluk hidup yang spesifik. Dosis letal
adalah konsentrasi minimal yang dibutuhkan oleh suatu zat untuk membunuh
organism tertentu dengan rasio tertentu. Penggunaan pestisida yang tidak tepat jenis
maupun dosisnya akan berdapat pada pencemaran lingkungan.
Penggunaan pestisida harus dikontrol untuk mendapatkan hasil yang maksimal
dengan resiko minimal. Salah satu faktor yang mempengaruhi efektifitas penggunaan
pestisida adalah efek pembasahan pestisida terhadap tanaman. Efek pembasahan
pestisida tersebut bergantung pada sudut kontak yang terjadi dari larutan pestisida
yang dibuat. Semakin kecil sudut kontak yang terjadi maka efek pembasahan akan
semakin besar dan efektivitas pestisida meningkat.Salah satu metode untuk mengukur
sudut kontak yang baik adalah Axisymetric Drop Shape Analysis (ADSA). Penelitian
ini akan melakukan pengukuran tegangan permukaan dari larutan pestisida dengan
konsentrasi dan suhu pengukuran yang divariasikan. Pengukuran tegangan
permukaan dilakukan dengan menggunakan metode ADSA-Overlay dan bentuk tetes
yang digunakan dalam pengukuran adalah sessile drop. Bidang permukaan yang
digunakan untuk tempat kontak dengan tetes yang digunakan adalah sawi putih.
Kenaikan konsentrasi fipronil meningkatkan tingkat pembasahan pestisida
regent 50 Sc. Sudut kontak larutan pestisida fipronil pada suhu 31oC untuk
konsentrasi 50; 75; 100; 125; dan 150 ppm adalah 96,6o; 89,5o; 89,8o; 89,7o; dan
66,1o. Pengaruh suhu terhadap tingkat pembasahan larutan adalah semakin tinggi
suhu maka semakin besar tingkat pembasahan larutan pestisida regent 50 Sc. Sudut
kontak larutan pestisida regent 50 Sc cenderung semakin kecil dengan meningkatnya
konsentrasi dan suhu.