dc.description.abstract | Tanaman pertanian sering diganggu atau dirusak oleh Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) yang secara ekonomis sangat merugikan petani. Organisme Pengganggu Tanaman ini dikenal sebagai hama tanaman, penyakit tanaman, dan gulma (tumbuhan pengganggu). Upaya pengendalian diperlukan untuk menghindari kerugian karena serangan OPT, salah satu pengendalian yang dapat dilakukan adalah secara kimiawi dengan produk-produk perlindungan tanaman atau pestisida.
Terdapat perusahaan yang bergerak dalam bidang pertanian sebagai distributor obat-obatan pertanian (pestisida) di Kabupaten Jember Provinsi Jawa Timur. Perusahaan ini telah dianggap sebagai perusahaan yang telah banyak dipercaya oleh kios-kios pertania. Hal ini karena dapat memenuhi permintaan dan kebutuhan pasar serta dapat memenuhi kebutuhan kios-kios pertanian pada setiap wilayah, mulai dari bermacam-macam jenis produk hingga kebutuhan-kebutuhan pertanian lainnya. Wilayah yang telah dijangkau oleh perusahaan ini sangat luas hingga luar pulau Jawa, seperti Lampung, Bali, Papua, Sulawesi, NTT, NTB, hingga pulau Sumatra.
PT. Karisma Indoagro Universal adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang pertanian yang mengelola serta memanajemen segala kegiatan yang berkaitan dengan pemasaran produk-produk pertanian. Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui saluran pemasaran pestisida pada PT. Karisma Indoagro Universal di Kabupaten Jember. (2) mengetahui efisiensi pemasaran pestisida pada PT. Karisma Indoagro Universal di Kabupaten Jember. (3) mengetahui prospek pengembangan pemasaran pestisida pada PT. Karisma Indoagro Universal di Kabupaten Jember. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil studi kasus di PT. Karisma Indoagro Universal Kabupaten Jember Provinsi Jawa Timur. Pemilihan studi kasus dilaksanakan secara sengaja (Purposive Method). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dan metode penelitian analitik. Pengambilan contoh yang dilakukan yaitu menentukan informan kunci (key person) dan teknik Snow Ball Sampling. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Metode analisis yang digunakan adalah: (1) menggali informasi tentang saluran-saluran pemasaran pestisida PT Karisma Indoagro Universal; (2) analisis margin pemasaran pestisida dan analisis efisiensi pemasaran; (3) analisis SWOT. Hasil analisis menunjukkan bahwa: (1) saluran pemasaran yang digunakan oleh PT Karisma Indoagro Universal adalah produk OSHIN dan CONFIDOR pada saluran pemasaran satu tingkat dan saluran pemasaran dua tingkat; (2) Saluran satu tingkat OSHIN sebesar (0.552%) sedangkan CONFIDOR sebesar (0.158%). Saluran dua tingkat OSHIN sebesar (0.356%) sedangkan CONFIDOR sebesar (0.548%).. Apabila nilai (EP) dari suatu saluran pemasaran lebih kecil dibandingkan dengan nilai (EP) saluran pemasaran lainnya, maka saluran pemasaran tersebut dikatakan memiliki efisiensi pemasaran yang lebih tinggi daripada saluran pemasaran lainnya sehingga dapat dikatakan bahwa saluran pemasaran PT. Karisma Indoagro Universal di Kabupaten Jember adalah efisien. Hal ini berdasarkan kriteria pengambilan keputusan yaitu (EP < 1) adalah Efisien, dan dilihat dari distribusi marjin, saluran pemasaran produk OSHIN dan CONFIDOR menunjukkan bahwa keuntungan dimiliki oleh perusahaan, pedagang besar dan Pedagang pengecer pembagian keuntungannya adalah merata. (3) prospek pengembangan pemasaran pestisida di PT. Karisma Indoagro Universal yaitu berada pada posisi White Area (Bidang Kuat-Berpeluang), dengan strategi pemasaran yang harus dilakukan adalah memaksimalkan strategi S-O. Strategi Strenght-Opportunities dilakukan dengan memanfaatkan kekuatan dan peluang yang ada sehingga dapat mendukung pengembangan pemasaran pestisida di PT. Karisma Indoagro Universal. | en_US |