PERLINDUNGAN ATAS TERLANGGARNYA HAK SECARA POTENSIAL BAGI TENAGA KERJA PEREMPUAN YANG BEKERJA DI MALAM HARI BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 13 TAHUN 2003 TENTANG KETENAGAKERJAAN
Abstract
Tujuan penulis dalam mengerjakan skripsi ini adalah untuk mengetahui dan memahami hak-hak apakah yang potensial terlanggar dalam hal perempuan yang bekerja di malam hari. Dan tujuan yang kedua untuk mengetahui dan memahami bagaimana pelindungan yang diperoleh oleh perempuan yang bekerja pada malam hari.
Penulisan skripsi ini, mengunakan tipe penelitian yang bersifat yuridis normatif serta mengunakan beberapa metode pendekatan yaitu metode pendekatan undang-undang (statute aproach) dan mengunakan pendekatan konseptual (conceptual approach). Sedangkan untuk bahan hukum penulis mengunakan 3 bahan hukum, yaitu bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan non hukum analisa yang digunakan dalam penulisan ini yaitu metode perspektif.
Berdasarkan uraian diatas penulis memberikan saran yaitu pihak pengusaha harus lebih memperhatikan mengenai hak bagi tenaga kerja perempuan yang bekera pada malam hari, terutama yang berkaiatan dengan diskriminasi, pelecehan seksual terhadap tenaga kerja perempuan yang bekerja pada malam hari, dan kesehatan yang harus di perhatikan selama bekerja pada malam hari. Dalam hal perlindungan terhadap tenaga kerja perempuan yang bekerja pada malam hari harus dilaksanakan sesuai dengan peraturan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.
Collections
- UT-Faculty of Law [6257]