PERBANDINGAN AKTIVITAS ADSORBEN NZA DAN H -NZA PADA VARIASI TEMPERATUR DALAM MENINGKATKAN KUALITAS VIRGIN COCONUT OIL
Abstract
Virgin Coconut Oil (VCO) merupakan minyak kelapa yang dperoleh dari
kelapa segar yang sangat berkhasiat karena kandungan asam lemak jenuh yang tinggi.
VCO berbeda dengan minyak kelapa biasa dalam hal pengolahannya, karena
memerlukan tahap-tahap yang lebih kompleks, teliti, dan terkontrol. Metode
pengolahan VCO seperti fermentasi dan pancingan memicu adanya Free Fatty Acid
(FFA) atau asam lemak bebas, yang berakibat pada ketengikan. Untuk mengatasi hal
tersebut, digunakan zeolit sebagai adsorben yang mampu menyerap asam lemak
bebas yang masih terdapat dalam minyak. Adsorben hasil modifikasi zeolit alam yang
melibatkan proses pengasaman, hidrotermal, kalsinasi dan oksidasi disebut NZA dan
H
5
-NZA. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Mengetahui pengaruh temperatur
pada proses adsorbsi dengan menggunakan adsorben zeolit terhadap kualitas VCO
yang dihasilkan (2) Mengetahui perbedaan aktifitas NZA dan H
-NZA sebagai
adsorben pada variasi temperatur terhadap kualitas VCO yang dihasilkan.
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni 2006 sampai Januari 2007 di
laboratorium Kimia Fisik FMIPA UNEJ. Bahan yang digunakan dalam penelitian ini
adalah VCO yang diperoleh dari home industry di Jember, zeolit alam jenis mordenit
dari PT. Prima Zeolita Wonosari, Yogyakarta. Karakterisasi adsorben meliputi
keasaman, luas permukaan spesifik (LPS), dan distribusi ukuran pori, sedangkan
karakterisasi VCO merupakan parameter kualitasnya meliputi FFA, Peroxide Value
(PV) atau Bilangan Peroksisa, dan kadar asam laurat.
5
Collections
- UT-Faculty of Agriculture [4239]