dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan
motivasi terhadap produktivitas kerja karyawan PT Bank Rakyat Indonesia Cabang
Jember baik secara silmultan atau parsial. Penelitian ini mengambil responden pada
karyawan Bank Rakyat Indonesia Cabang Jember. Jumlah populasinya 79 orang,
sedangkan sampelnya adalah 30 orang. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif
kausal yaitu penelitian yang menghubungkan antar dua variabel atau beberapa
variabel bersifat sebab akibat dengan menggunakan pendekatan kuantitatif.
Hasil perhitungan dari analisis regresi linier berganda dapat diketahui bahwa
variabel lingkungan kerja dan motivasi berpengaruh terhadap produktivitas kerja
karyawan pada PT Bank Rakyat Indonesia Cabang Jember. Selain itu dari hasil uji F
(secara simultan) maka diperoleh nilai F hitung > F tabel (44,647 > 3,35). Dari hasil
koefisien determinansi berganda (R
2
) dapat diketahui bahwa variabel-variabel
lingkungan kerja dan motivasi mempengaruhi variasi produktivitas kerja karyawan
PT Bank Rakyat Indonesia Cabang Jember sebesar 76,8 persen. Sedangkan dari uji t
menunjukkan bahwa masing – masing variabel bebas berpengaruh secara parsial
terhadap produktivitas kerja karyawan yaitu untuk variabel lingkungan kerja (X1)
dapat diketahui bahwa t hitung > t tabel yaitu 2,925 > 2,05, untuk variabel motivasi
dapat diketahui bahwa t hitung > t tabel yaitu sebesar 5,664 > 2,05. Ada pengaruh
antara lingkungan kerja dan motivasi terhadap produktivitas kerja memiliki pengaruh
yang signifikan. | en_US |