Show simple item record

dc.contributor.authorMujib Mudzakir
dc.date.accessioned2014-01-16T03:12:16Z
dc.date.available2014-01-16T03:12:16Z
dc.date.issued2014-01-16
dc.identifier.nimNIM030210101096
dc.identifier.urihttp://repository.unej.ac.id/handle/123456789/15018
dc.description.abstractRINGKASAN Penerapan Pembelajaran Matematika Di Luar Kelas Sub Pokok Bahasan Luas Segitiga Kelas VIII Semester Genap MTsN Kembangsawit Madiun Tahun Ajaran 2007/2008 ; Mujib Mudzakir, 030210101096; 2009: 48 halaman; Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan MIPA, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember Penerapan Pembelajaran Matematika di Luar Kelas pada sub pokok bahasan luas segititiga kelas VIII semester genap merupakan pembelajaran yang memberikan satu upaya peningkatan hasil belajar siswa melalui pembentukan pemahaman konsep dan minat belajar dengan mengambil peristiwa yang terjadi dalam kehidupan seharihari. Konsep yang digunakan adalah mencari luas petak sawah yang berbentuk segiempat tak beraturan dengan menggunakan segitiga. Dengan harapan, siswa dapat memanfaatkannya untuk mengukur sawah di lingkungannya masing-masing. Selain sawah, pengalaman pembelajaran ini dapat juga diterapkan untuk obyek-obyek lain misalnya mengukur/mencari luas lapangan, halaman, tanah perumahan, dll. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang merupakan tindak lanjut dari penelitian tentang pembelajaran matematika di luar kelas yang sebelumnya sudah dikembangkan oleh peneliti lain dengan pokok bahasan yang berbeda. Kajian utama penelitian ini adalah aktivitas siswa dan respon siswa terhadap pembelajaran matematika di luar kelas. Subyek penelitian adalah 40 siswa kelas VIIIC MTsN Kembangsawit Madiun, terdiri atas 23 siswa laki-laki dan 17 siswa perempuan. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 15, 16, 19, 22, dan 26 Mei 2008 yang meliputi observasi, tes pendahuluan, pembelajaran di dalam kelas dan di luar kelas, dan tes akhir siklus. Pembelajaran dilakukan di dalam kelas dahulu untuk pemberian materi, kemudian dilanjutkan dengan pengamatan di luar kelas yaitu di area persawahan, dan diakhiri dengan pengolahan data dan presentasi laporan pengamatan.Hasil pengamatan aktivitas siswa menunjukkan bahwa persentase keaktifan siswa sebesar 90%, angka tersebut menunjukkan kategori baik, artinya sebagian besar siswa aktif mengikuti pembelajaran matematika di luar kelas. Sebagian besar siswa merespon baik pelaksanaan pembelajaran matematika di luar kelas dengan dukungan sebesar 92,75%. Dari hasil pekerjaan tes pendahuluan siswa didapatkan rata-rata nilai 66,58 (data lengkap ada pada Lampiran S). Nilai tes pendahuluan tersebut dapat dikatakan masih kurang baik karena masih banyak siswa yang mendapatkan nilai dibawah 70. Sedangkan pada tes akhir siklus, siswa mendapatkan nilai rata-rata yang baik yaitu 85,9. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah pembelajaran di luar kelas akan menjadi pembelajaran yang menarik diikuti apabila guru dapat menyesuaikan kegiatan pembelajaran dengan situasi dan kondisi siswa. Aktivitas siswa menjadi poin penting dalam pembelajaran karena hampir seluruh aktivitas didominasi oleh siswa, guru hanya menjadi motivator dan fasilitator. Diharapkan pemahaman konsep terhadap materi pelajaran matematika dibangun dari kebiasaan siswa, dapat dimanfaatkan untuk kepentingan siswa dalam kehidupan sehari-hari, dan ditemukan oleh siswa,en_US
dc.language.isootheren_US
dc.relation.ispartofseries030210101096;
dc.subjectbelajaren_US
dc.titlePENERAPAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA DI LUAR KELAS SUB POKOK BAHASAN LUAS SEGITIGA KELAS VIII SEMESTER GENAP MTsN KEMBANGSAWIT MADIUN TAHUN AJARAN 2007/2008en_US
dc.typeOtheren_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record