Exploring Edwardian Era's Nature Longings in The Secret Garden
Abstract
Penelitian ini mengkaji pola struktur formula dan hubungannya dengan budaya
dalam novel The Secret Garden karya Frances Hodgson Burnett. Tujuannya untuk
mengetahui struktur formula yang digunakan di dalam novel sehingga menjadi
novel populer dan telah memikat pembaca selama lebih dari satu abad. Penelitian
ini juga bertujuan untuk mengungkap bagaimana struktur formula ini terkait
dengan isu-isu budaya pada era Edwardian, khususnya kerinduan akan alam.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif karena data yang digunakan berupa
kutipan dan kata-kata dari novel. Data primer diambil dari novel The Secret
Garden, sedangkan data sekunder diambil dari artikel, jurnal, skripsi, dan sumber
lainnya yang relevan dengan topik penelitian ini. Teori struktur formula dari John
George Cawelti digunakan menjadi alat utama dalam penelitian ini sehingga
dapat membedah bagaimana struktur formula novel mencerminkan kerinduan
budaya Edwardian akan alam dan menunjukkan bagaimana perubahan sosial dan
nilai-nilai moral di masa itu.