Habitus Warga Perumahan Bintara Jaya Permai Bekasi Barat dalam Upaya Mitigasi Bencana Banjir
Abstract
Perumahan Bintara Jaya Permai merupakan perumahan rawan terkena bencana
banjir. Wilayah yang paling terdampak di sana yaitu RT 01 dan RT 03. Sebagai
daerah rawan terjadi banjir, memaksa warga melalui habitus atau kebiasaan
masyarakat untuk menghasilkan upaya mitigasi terhadap banjir untuk mengurangi
risiko bencana banjir. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui habitus Warga
Perumahan Bintara Jaya Permai dalam upaya mitigasi bencana banjir. Metode
penelitian yang digunakan merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan
fenomenologi. Pengumpulan data menggunakan teknik purposive sampling. Hasil
penelitian diketahui bahwa habitus yang terbentuk merupakan kebiasaan yang
didapat melalui pengalaman tinggal di perumahan tersebut selama bertahun-tahun
dan pewarisan pengetahuan upaya mitigasi bencana banjir antar generasi serta
integrasi modal ekonomi dan sosial, dan ranah terjadinya banjir di Perumahan
Bintara Jaya Permai maka menghasilkan praktik upaya mitigasi bencana banjir
berupa meninggikan pondasi rumah, pembuatan pembatas air, pemberian informasi
dan pemantauan air, menyelamatkan harta benda, dan pembersihan lingkungan
perumahan.