dc.description.abstract | Dari hasil validasi perangkat pembelajaran diperoleh koefisien validitas RPP,
LKS, dan alat evaluasi berturut-turut adalah 0,95; 0,93 dan 0,937. Perangkat tersebut
dikatakan valid karena koefisien validitasnya lebih dari 0,60. Hal ini menunjukkan
perangkat pembelajaran tersebut telah memenuhi kriteria kevalidan. Secara umum proses
pembelajaran yang dilaksanakan di kelas VIID berjalan baik. Siswa-siswa di kelas VIID
cukup aktif dalam kegiatan pembelajaran. Hal itu tercermin pada hasil pengelolaan
pembelajaran oleh guru dan aktivitas siswa. Persentase aktivitas guru dalam mengelola
pembelajaran pada pertemuan pertama di kelas VIID mencapai 84,44% dengan
kategori baik,pertemuan kedua mencapai mencapai 93,33% dengan kategori baik dan
pada pertemuan ketiga mencapai 95,56% dengan kategori baik. Hal ini menunjukkan
perangkat pembelajaran tersebut telah memenuhi kriteria kepraktisan. Persentase
aktivitas siswa di kelas VIID pada pertemuan pertama mencapai 76,67% dengan
kategori baik,pada pertemuan kedua mencapai 78,23% dengan kategori baik dan pada
pertemuan ketiga mencapai 84,51% dengan kategori baik. Dari analisis angket yang
telah diisi siswa di kelas VIID diperoleh lebih dari 80% siswa memberikan respon
positif terhadap seluruh aspek yang ditanyakan. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian
besar siswa memberikan respon baik terhadap perangkat pembelajaran yang
dikembangkan. Dari analisis tes juga diperoleh bahwa 88,89% siswa di kelas VIID
memperoleh nilai ≥75. Hal ini menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran matematika
bernuansa karakter dengan pembelajaran kooperatif Numbered Head Together (NHT)
telah memenuhi kriteria keefektifan perangkat pembelajaran dan menjadi perangkat yang
konsisten dan efektif. | en_US |