Pengaruh Kepemimpinan dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Warunk Upnormal Jember
Abstract
Pengaruh Kepemimpinan dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan Di Warunk Upnormal Jember; Alvin Nurqolbi Habsyi, 160810201254; 2023; 74 halaman; Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Jember.
Penelitian ini berjudul “Pengaruh kepemimpinan dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di Warunk Upnormal Jember”. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan (X1), dan disiplin kerja (X2) kinerja karyawan (Y). Populasi dalam penelitian adalah karyawan Warunk Upnormal Jember. Metode yang digunakan adalah teknik sampel sensus dengan menggunakan seluruh sampel sebanyak 30 orang. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.
Berdasarkan karakteristik responden, mayoritas responden berusia termasuk dalam usia produktif yaitu 21-25 tahun. Selain itu responden didominasi dengan lama bekerja lebih dari 3 tahun. Berdasarkan hasil rangkuman distribusi frekuensi jawaban responden variabel kepemimpinan indikator memperjelas peran dan tujuan (X1.1) dengan nilai rata-rata 4.27, indikator pemantauan (X1.2) dengan nilai rata-rata 4.33, indikator dukungan (X1.3) dengan nilai rata-rata 4.03 dan indikator pengakuan (X1.4) dengan nilai rata-rata 3.97. Pada variabel disiplin kerja indikator tujuan dan kemampuan (X2.1) dengan nilai rata-rata 4.23, indikator teladan pemimpin (X2.2) dengan nilai rata-rata 4.47, indikator balas jasa (X2.3) dengan nilai rata-rata 4,57 dan indikator keadilan (X2.4) dengan nilai rata-rata 4.33.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kepemimpinan berpengaruh signifikan positif terhadap disiplin kerja karyawan Warunk Upnormal Jember. 2) 2) Disiplin Kerja berpengaruh signifikan positif terhadap disiplin kerja karyawan Warunk Upnormal Jember.