dc.description.abstract | Penelitian ini mempunyai tujuan ingin memetakan dan mengelompokkan
posisi tiap jenis produk dalam matrik Boston consulting Group serta menentukan
strategi pemasaran masing-masing produk sesuai dengan analisis Boston
Consulting Group.
Analisis data yang digunakan untuk menjawab permasalahan dalam
penelitian ini yaitu masing-masing produk dicari dengan membandingkan volume
penjualan batik tulis UD. Diasri Maesan Bondowoso dengan volume penjualan
perusahaan pesaing pokok. Pemetaan tersebut dilakukan untuk dapat mengetahui
posisi msing-masig produk dalam matrik Boston Consulting Group.
Kesimpulan dari penelitian menggunakan analisis Boston Consulting
Group (BCG) yang telah dilakukan pada tiga jenis produk batik tulis sumbersari
UD. Diasri Maesan Bondowoso antara lain Produk Batik Tulis untuk tahun 2007
diketahui Tingkat permintaan pasar sebanyak 331.2 unit. Tingkat Pertumbuhan
Produk dalam Prosentas sebesar 0.78 %. Pangsa pasar relatifsebesar 1.16 X bila
dibandingkan dengan pasar pada umumnya. Pangsa pasar yang diraih sebesar
64.46 %. Dengan demikian dalam Matrik Boston Consulting Group (BCG)
produk batik tulis berada pada posisi Cash Cow .yaitu produk yang berada pada
pasar yang tingkat pertumbuhan produknya rendah dan pangsa pasar relatifnya
tinggi, strategi yang dilakukan ialah memperhatikan harga jual produk. Produk
Lukisan Batik untuk tahun 2007 diketahui Tingkat permintaan pasar sebanyak
227.5 unit. Tingkat Pertumbuhan Produk dalam Prosentas sebesar 10.6 %. Pangsa
pasar relative sebesar 0.97 X bila dibandingkan dengan pasar pada umumnya.
Pangsa pasar yang diraih sebesar 53.78 %. Dengan demikian dalam Matrik Boston
Consulting Group (BCG) produk Lukisan batik berada pada posisi Question Mark
yaitu memiliki pertumbuhan sangat tinggi, pangsa pasar relatif rendah, strategi
yang dilakukan ialah meningkatkan promosi agar produk lukisan batik mampu
tumbuh pada pasar yang relatif tinggi. Produk Selendang Sutra untuk tahun 2007
diketahui Tingkat permintaan pasar sebanyak 356.5 unit. Tingkat Pertumbuhan
Produk dalam Prosentas sebesar 15.67 %. Pangsa pasar relative sebesar 1.34 X bila dibandingkan dengan pasar pada umumnya. Pangsa pasar yang diraih sebesar
57.43 %. Dengan demikian dalam Matrik Boston Consulting Group (BCG)
produk Selendang Sutra berada pada posisi Star Produk yaitu memiliki
pertumbuhan sangat tinggi, pangsa pasar tinggi, strategi yang dilakukan ialah
memperhatikan saluran distribusi. | en_US |