dc.description.abstract | PERLINDUNGAN HUKUM PENGGUNA GAME ONLINE MOBILE LEGENDS YANG TERDAMPAK MANIPULATID REPORT SYSTEM :
Maulana Yusuf Awaludin, 170710101283; 2022 : halaman; Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Jember.
Skripsi ini terdapat 3 (tiga) rumusan masalah yang akan dibahas, yakni yang pertama adalah Apa Akibat Hukum Bagi Hukum Bagi Pengguna Game Online
Mobile Legends Yang Terdampak Manipulatif Report System, kedua Apa Bentuk Perlindungan Hukum Pengguna Game Online Mobile Legends Yang Terdampak Manipulatif Report System, ketiga adalah Bagaimana Upaya Penyelesaian Apabila Terjadi Kerugian Yang Dialami Oleh Pengguna Game Online Mobile Legends
Akibat Dari Manipulatif Report System. Adapun tujuan yang ada dalam karya tulis skripsi ini antara lain, untuk mengetahui bentuk dan fungsi system report pada game online Mobile Legends, untuk mengetahui bentuk-bentuk kerugian yang dialami pengguna game online Mobile Legends akibat dari manipultaif report
system, untuk mengetahui dan memahami bentuk perlindungan hukum yang diberikan atas kerugian yang diterima pengguna game online Mobile Legends,
yang terakhir adalah untuk mengetahui dan memahami bagaimana upaya penyelesaian sengketa akibat dari manipulative report system. Skripsi ini
menggunakan metode penelitian yuridis normative (legal research). Disini penulis melakukan pengkajian berbagai macam konsep hukum , teori hukum, asas hukum, maupun aturan hukum yang bersifat formal layaknya peraturan perundang-undangan, serta bahan hukum lainnya seperti literatur dan jurnal. Pendekatan
masalah yang dilakukan dalam penulisan skripsi ini menggunakan pendekatan perundang-undangan (statue approach) dan pendekatan konseptual (conceptual approach). Kajian Pustaka dalam karya ilmiah skripsi ini membahas tentang perlindungan konsumen yang didalamnya membahas pengertian perlindungan konsumen dan bentuk perlindungan konsumen, yang kedua membahas konsumen
yang didalamnya berisi pembahasan tentang pengertian konsumen dan hak dan kewajibannya, ketiga adalah pelaku usaha yang berisi tentang pembahasan pengertian pelaku usaha serta penjelasan tentang hak dan kewajiban pelaku usaha,
keempat membahas game online yang didalamnya membahas pengertian game online dan sejarah game online, dan terakhir membahas game online Mobile
Legends yang didalamnya berisi pembahasan pegertian Mobile Legends dan bentuk manipulative report system. Pembahasan pada skripsi ini membahas tentang Akibat Hukum Bagi Hukum Bagi Pengguna Game Online Mobile Legends Yang
Terdampak Manipulatif Report System, kedua Bentuk Perlindungan Hukum Bagi Pengguna Game Online Mobile Legends Yang Terdampak Manipulatif Report
System, ketiga Upaya Penyelesaian Apabila Terjadi Kerugian Yang Dialami Oleh Pengguna Game Online Mobile Legends Akaibat Dari Manipulatif Report System.
Adapun kesimpulan yang menekankan pada Pasal 22 Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2019 Tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik, serta konsumen yang terdampak tindakan manipulasi report system pada game online Mobile Legends dapat melakukan gugatan kepada pihak penyedia layanan sesuai Pasal 45 Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen
dan dapat dilakukan secara non-litigasi. Atau jika memang konsumen tersebut ternyata tidak terindikasi melakukan hal yang dilarang, namun user accountnya
sampai terkena banned baik itu permanent atau sementara dapat meminta
kompensasi atau ganti rugi sesuai kesepekatan kedua belah pihak sesuai Pasal 4
huruf (h) Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen.
Serta saran yang ada didalam skripsi ini dan ditujukan kepada pihak penyedia
layanan game online Mobile Legends dalam menerapkan report system yang
penggunaannya diberikan seutuhnya kepada pihak konsumen harus me-review
kembali poin-poin report yang ada dan dalam penggunaan system AI dalam me-
review suatu permainan untuk menilai adanya tindakan yang terindikasi atau sesuai
dengan poin-poin dalam report system harus diuji kembali agar tidak terjadi kesalah
Analisa sehingga menyebabkan konsumen menjadi rugi dengan terganggunya hak-
hak mereka atau lebih parahnya lagi user account konsumen yang memiliki nilai
virtual property tinggi terkena banned permanent, dan untuk konsumen harus bijak
dalam menikmati suatu produk baik itu barang atau jasa. Dalam game online Mobile
Legends konsumen harus menaati aturan yang ada dalam permaian tersebut dan
harus bersikap dewasa, jujur, dan bertanggung jawab dalam menikmati produk
game online ini karena banyak konsumen lain yang ingin menikmati produk
tersebut dengan nikmat dan hikmat. | en_US |