• Login
    View Item 
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Public Health
    • View Item
    •   Home
    • UNDERGRADUATE THESES (Koleksi Skripsi Sarjana)
    • UT-Faculty of Public Health
    • View Item
    JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

    Komitmen Organisasional Dalam Pelaksanaan Program Pengelolaan Penyakit Kronis PROLANIS di Puskesmas Tirtoyudo Kabupaten Malang

    Thumbnail
    View/Open
    NIA ANDRIANA REPOSITORY.pdf (2.108Mb)
    Date
    2022-11-29
    Author
    ANDRIANA, Nia
    Metadata
    Show full item record
    Abstract
    Kesehatan adalah hak asasi manusia dan juga merupakan investasi untuk keberhasilan pembangunan bangsa. Pembangunan kesehatan secara menyeluruh dan berkesinambungan dengan tujuan untuk membangun dan meningkatkan kesadaran, kemanuan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Saat ini Indonesia memiliki berbagai masalah kesehatan, salah satu masalah kesehatan tersebut ialah penyakit degeneratif. Penyakit degeneratif adalah penyakit tidak menular yang berlangsung kronis seperti penyakit jantung, hipertensi dan diabetes. Melihat tingginya prevalensi tersebut Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan memiliki suatu program promotif dan preventif yang memberikan dukungan serta manfaat bagi peserta BPJS khususnya bagi mereka lansia yang menderita penyakit kronis yaitu Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis). Program Prolanis sendiri merupakan upaya pelayanan kesehatan yang dilakukan dengan pendekatan proaktif dan dilaksanakan secara terintregrasi yang bertujuan untuk pemeliharaan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan yang menderita penyakit kronis. Namun, dalam implementasinya pelaksanaan Program Prolanis belum berjalan secara optimal akibat beberapa kendala yang dihadapi. Butuh komitmen organisasi dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji komitmmen organisasi dalam pelaksanaan program Prolanis di Puskesmas Tirtoyudo Kabupaten Malang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendakatan studi kasus. Informan pada penelitian ini terdiri dari satu informan kunci yang merupakan Wakil Kepala Puskesmas, tujuh orang informan utama yang DIGITAL REPOSITORY UNIVERSITAS JEMBER DIGITAL REPOSITORY UNIVERSITAS JEMBER ix merupakan petugas Prolanis, dan dua informan tambahan pasien Prolanis. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam menggunakan panduan wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Uji kredibilitas yang digunakan adalah triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa jenis komitmen organisasi yang diterapkan dalam pelaksanaan Program Prolanis di Puskesmas Tirtoyudo Kabupaten Malang adalah komitmen afektif dan normatif. Kedua komitmen ini dapat diterapkan dalam pelaksanaan Program Prolanis, namun dalam penerapan komitmen afektif masih ditemukan hambatan seperti kurangnya jumlah petugas prolanis sehingga menimbulkan adanya beban ganda pada setiap kegiatan, belum terlaksananya salah satu kegiatan prolanis yakni home visit, serta petugas terkadang masih mengalami kendala untuk mengundang peserta untuk dating secara rutin dalam melakukan pemeriksaan. Kendala yang dihadapi pada komitmen normatif adalah tidak adanya ruang tunggu khusus pasien prolanis. Saran penelitian ini kepada Puskesmas Tirtoyudo agar penerapan komitmen organisasi dapat berjalan dengan optimal adalah dengan menambah jumlah petugas Prolanis sehingga dapat meminimalisir terjadinya pekerjaan ganda pada petugas, menambahkan petugas khusus untuk menjalankan home visit sehingga peserta prolanis dengan lokasi jauh dari puskesmas dapat terpantau dengan baik, serta diharapkan adanya ruang pendaftaran khusus peserta prolanis dan ruang tunggu khusus peserta prolanis untuk meminimalisir terjadinya antrian panjang.
    URI
    https://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/114713
    Collections
    • UT-Faculty of Public Health [2336]

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
     

     

    Browse

    All of RepositoryCommunities & CollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

    My Account

    LoginRegister

    Context

    Edit this item

    UPA-TIK Copyright © 2024  Library University of Jember
    Contact Us | Send Feedback

    Indonesia DSpace Group :

    University of Jember Repository
    IPB University Scientific Repository
    UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository