Karakteristik Pelabelan Harmonis, Harmonis Ganjil dan Harmonis Genap
Abstract
Pelabelan harmonis pada graf G merupakan fungsi injektif f:V(G)→{0,1,2,3,… ,q - 1}sedemikian sehingga menghasilkan fungsi bijektif f^*: E(G)→{0,1,2,… ,q - 1} dengan f^* (uv)=f(u)+f(v)(mod q), untuk setiap uv ∈ E(G). Salah satu ciri yang menonjol daro graf harmonis yaitu selalu memuat lintasan tertutup. Selain itu, sifat dari pelabelan harmonis pada suatu graf tidaklah unik, sehingga akan terdapat fungsi pelabelan yang lain yang dapat melabeli graf tersebut secara harmonis. Misalkan f merupakan pelabelan harmonis pada graf G, maka fungsi g_f (u)=q-f(u)(mod q) dan fungsi g_f (u)=f(u)+k(mod q) untuk k∈{1,2,3,… ,q - 1} juga merupakan pelabelan harmonis pada graf G. Selain pelabelan harmonis terdapat pula pelabelan harmonis ganjil dan pelabelan harmonis genap. Pelabelan harmonis ganjil pada graf G merupakan fungsi injektif f yang memetakan setiap elemen di V(G) ke himpunan bilangan bulat non-negatif yang kurang dari 2q atau dapat kita tuliskan f: V(G)→{0,1,2,3,… ,2q-1} sedemikian sehingga terdapat fungsi f^* (uv)=f(u)+f(v) dengan f^* (uv)∈{1,3,5,… ,2q-1} untuk setiap uv ∈ E(G). Salah satu ciri dari graf harmonis ganjil yaitu tidak memuat cycle ganjil. Pelabelan harmonis ganjil pada suatu graf juga merupakan pelabelan yang tidak unik. Misalkan f merupakan pelabelan harmonis ganjil pada graf G, maka fungsi sepotong – sepotong g_f (v)=f(v)-1 untuk titik berlabel ganjil dan g_f (v)=f(v)+1 untuk titik berlabel genap juga merupakan pelabelan harmonis ganjil pada graf G. Sedangkan pelabelan harmonis genap yaitu merupakan fungsi injektif f:V(G)→{0,1,2,… ,2q} sedemikian sehingga terdapat fungsi bijektif f^*:E(G)→{0,2,4,… ,2q-2} dengan f^* (uv)=f(u)+f(v)(mod 2q) untuk setiap uv∈E(G). Misalkan f merupakan pelabelan harmonis genap pada graf G, maka fungsi g_f (u)=q-f(u)(mod q) dan fungsi g_f (u)=f(u)+q (mod 2q) juga merupakan pelabelan harmonis genap pada graf G
Collections
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
The Harmonious, Odd Harmonious, And Even Harmonious Labeling
LASIM, Ahmad; HALIKIN, Ikhsanul; WIJAYA, Kristiana (Barekeng, 2022-12-15)Suppose 𝐺 is a simple and connected graph with 𝑞 edges. A harmonious labeling on a graph 𝐺 is an injective function 𝑓: 𝑉(𝐺) → {0, 1, 2, … , 𝑞 − 1} so that there exists a bijective function 𝑓 ∗ : 𝐸(𝐺) → {0,1, ... -
RADISI MAMACAH CATOR NORBHUWAT: MEDIA PENINGKATAN NILAI-NILAI RELIGIUSITAS DAN HARMONI SOSIAL DAN HARMONI SOSIAL
Diyanamillah Islami (2014-01-21)etelah melakukan analisis struktur, formula, fungsi, serta nilai-nilai religius dan nilai-nilai sosial kultural terhadap Mamacah Cator Norbhuwat penulis menyimpulkan sebagai berikut. Analisis terhadap Mamacah Cator ... -
RITUAL USING DAN JAWA: MITOS HIBRIDITAS BUDAYA SEBAGAI INTEGRASI DAN HARMONI SOSIAL (USING AND JAVANESE RITES: THE MYTHS OF CULTURAL HYBRIDITY AS SOCIAL INTEGRATION AND HARMONY)
Maslikatin, Titik; Anoegrajekti, Novi; Macaryus, Sudartomo (2017-09-12)Tulisan ini bertujuan menemukan migrasi budaya yang tampak pada ritual sebagai manifestasi religiusitas masyarakat. Hal itu diungkapkan dengan berbagai cara, sesuai dengan lingkungan alam, sosial, dan adat-istiadat ...