Penggunaan Media Edmodo Untuk Meningkatkan Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa
Abstract
Proses pembelajaran merupakan kegiatan yang mengandung interaksi aktif
antara guru sebagai pendidik dan siswa dalam suatu lingkungan belajar. Proses
tersebut juga melibatkan beberapa unsur lainnya yaitu metode, sarana, media serta
faktor lingkungan. Media pembelajaran merupakan salah satu unsur yang
memiliki peranan penting guna menunjang proses pembelajaran, karena dengan
penggunaan media pembelajaran yang menarik akan dapat meningkatkan motivasi
belajar siswa.
Motivasi belajar siswa dapat bersumber dari dalam diri sendiri maupun dari
luar diri siswa. Guru dalam hal ini berfungsi sebagai motivator yang membantu
siswa untuk menumbuhkan motivasi belajar. Motivasi belajar sangat penting bagi
siswa agar dirinya terdorong dan digerakkan untuk melakukan kegiatan belajar.
Menurut Wahab (2016:135) siswa yang termotivasi untuk belajar sesuatu akan
berusaha dengan baik dan tekun, dengan harapan memperoleh hasil belajar yang
baik. Semakin tinggi motivasi belajar siswa maka akan semakin besar pula
kesuksesan belajarnya (Ahmadi dan Supriyono, 2013:83). Dengan demikian
proses pembelajaran perlu ditingkatkan terus menerus untuk mencapai hasil
belajar yang optimal.