dc.description.abstract | Hasil analisis data hasil belajar siswa diperoleh Sig.(2-tailed) untuk
kompetensi sikap sebesar 0,013 dan kompetensi pengetahuan sebesar 0,000.
Sig.(2-tailed) dari kedua kompetensi dalam hasil belajar lebih kecil dari α = 0,05.
Dengan demikian model discovery learning disertai LKS berpengaruh signifikan
terhadap hasil belajar fisika di SMA. Hasil analisis data keterampilan proses sains
siswa diperoleh dari skor observasi dan tes responsi diperoleh Sig.(2-tailed)
sebesar 0,000 lebih kecil dari α = 0,05. Dengan demikian model discovery
learning disertai LKS berpengaruh signifikan terhadap ketrampilan proses sains
fisika di SMA. Hasil analisis data motivasi belajar siswa diperoleh dari skor
angket motivasi diperoleh Sig.(2-tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari α = 0,05.
Dengan demikian model discovery learning disertai LKS berpengaruh signifikan
terhadap motivasi belajar fisika di SMA.
Berdasarkan analisis data yang diperoleh, maka kesimpulan dari penelitian
ini adalah: (1) Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran discovery learning
disertai LKS terhadap keterampilan proses sains siswa dalam pembelajaran fisika,
(2) Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran discovery learning disertai
LKS terhadap hasil belajar siswa dalam pembelajaran fisika, (3) Ada pengaruh
penggunaan model pembelajaran discovery learning disertai LKS)terhadap
motivasi belajar siswa dalam pembelajaran fisika. | en_US |