dc.description.abstract | Pembelajaran fisika bilingual adalah pembelajaran fisika yang materi
pembelajaran, proses belajar mengajar, dan penilaiannya disampaikan dalam bahasa
Inggris. Salah satu sekolah menengah tingkat pertama di jember yang menerapkan
kelas bilingual adalah SMP Negeri 1 Jember. Berdasarkan observasi yang dilakukan
pada awal semester genap tahun ajaran 2009/2010 di kelas VIII-Bilingual SMP
Negeri 1 Jember, ditemukan ketuntasan hasil belajar siswa untuk mata pelajaran
fisika yang masih rendah yaitu 14,29% dan aktivitas belajar siswa sebesar 58,62%.
Hal ini masih belum memenuhi standar ketuntasan hasil belajar fisika yang telah
ditetapkan di SMP Negeri 1 Jember yaitu sebesar 75%.
Berdasarkan uraian di atas, maka diperlukan perbaikan pembelajaran dengan
Penelitian Tindakan Kelas melalui Model Coperative Learning dengan Pemberian
Tugas Soal Wacana untuk meningkatkan ketuntasan belajar fisika siswa kelas VIIIBilingual
SMP
Negeri
1
Jember.
Model
pembelajaran
ini
diharapkan
dapat
meningkatkan
kemampuan
reading
skill
dan
sekaligus
pemahaman
konsep
fisika
siswa.
Penelitian ini secara umum bertujuan untuk mendeskripsikan model
Cooperative Learning dengan pemberian tugas soal wacana dalam meningkatkan
aktivitas belajar siswa dan ketuntasan hasil belajar fisika siswa kelas VIII-Bilingual
SMP Negeri 1 Jember. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah
observasi, dokumentasi, dan tes. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan
persentase ketuntasan hasil belajar dan persentase keaktifan. Dari hasil penelitian ini
didapatkan ketuntasan belajar siswa yang termasuk kategori tinggi yaitu sebesar
93,1% (siklus I) dan 82,76% (siklus II), dan persentase keaktifan yang tergolong aktif
yaitu 79,17% (siklus I) dan 79 % (siklus II). Hasil ini menunjukkan bahwa model ini
dapat meningkatkan ketuntasan hasil belajar siswa.
Kesimpulan pada penelitian ini adalah model Cooperative Learning dengan
pemberian tugas soal wacana dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dan
ketuntasan hasil belajar siswa dari kategori rendah menjadi tinggi di kelas VIIIBilingual
SMP Negeri
1 Jember. | en_US |