Show simple item record

dc.contributor.authorSHOLEHAH, Herlinatus
dc.date.accessioned2022-10-19T23:54:45Z
dc.date.available2022-10-19T23:54:45Z
dc.date.issued2022-07-07
dc.identifier.nim170210302019en_US
dc.identifier.urihttps://repository.unej.ac.id/xmlui/handle/123456789/110261
dc.descriptionFinalisasi ole Taufik Tgl 20 Oktober 2022en_US
dc.description.abstractPengembangan E-Modul Berbasis POGIL untuk Meningkatkan Critical Thinking Skill Pada Mata Pelajaran Sejarah dengan Model 4D; Herlinatus Sholehah; 170210302019; 2022; xvi+122 halaman; Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Kependidikan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember. Keterampilan yang dibutuhkan peserta didik untuk aktif dalam pembelajaran sejarah salah satunya Critical Thinking Skill. Namun berdasarkan penelitian terdahulu menujukkan data permasalahan CTS peserta didik rendah. Selanjutnya penulis konfirmasi lebih lanjut dengan observasi awal melalui penyebaran angket CTS yang diadptasi dari Ennis (1985), terlihat dari peserta didik di tiga sekolah, yaitu SMAN 1 Tenggarang, SMAN 1 Tapen dan SMAN 1 Sukosari diperoleh data 48,8% Peserta didik memiliki tingkat critical thinking skill rendah. Data ini menunjukkan kesesuaian dengan kajian terdahulu dengan observasi awal bahwa peserta didik memiliki tingkat CTS rendah. Selanjutnya berdasarkan hasil Analisis Performansi dan Need Assessment maka diperlukan bahan ajar inovatif yang dapat memfasilitasi peserta didik untuk aktif dalam pembelajaran Sejarah yakni E-Modul Berbabasis POGIL untuk Meningkatkan Critical Thinking Skill. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana hasil validasi ahli terhadap e-modul pembelajaran sejarah berbasis POGIL (Process Oriented Guided Inquiry Learning) pada mata pelajaran Sejarah dengan model 4D?; (2) Bagaimana e-modul berbasis POGIL (Process Oriented Guided Inquiry Learning) dengan model 4D dapat meningkatkan critical thinking skill peserta didik kelas XI SMA pada mata Pelajaran Sejarah? Tujuan Penelitian yang dalam penelitian antara lain: (1) Menghasilkan produk berupa e-modul berbasis POGIL menggunakan model 4D pada mata pelajaran sejarah untuk peserta didik kelas XI SMA pada sub pokok bahasan “Persamaan dan perbedaan strategi pergerakan nasional” yang telah tervalidasi dan layak digunakan.; (2) Meningkatkan critical thinking skill peserta didik dalam pembelajaran sejarah melalui penggunaan e-modul berbasis POGIL. Model yang digunakan adalah Model pengembangan 4D yang dikembangakan oleh S. Thiagarajan, Dorothy S. Semmel, dan Melvyn I. Semmel (1974) yang terdiri dari 4 tahapan yaitu (define, design, develop, dan disseminate) (Thiagarajan, 1974: 5). Hasil Validasi dari ahli isi bidang studi mencapai persentase 75,7% dengan kualifikasi “baik”, validasi ahli bahasa pembelajaran mencapai persentase 90% dengan kualifikasi “sangat baik” dan validasi ahli media mencapai 83,6% dengan kualifikasi “baik”. Pada uji coba kelompok kecil diperoleh peningkatan critical thinking skill peserta didik sebesar 77,2% dengan kualifikasi “tinggi” dan pada uji coba lapangan didapat hasil peningkatan critical thinking skill sebesar 78,5% dengan kualifikasi “tinggi” Tahap uji coba pengguna didapatkan persentase 92,0% dengan kualifikasi sangat baik. Pada uji coba kelompok kecil yang melibatkan 9 peserta didik menunjukan nilai pre test 48,6 dan post test sebesar 86,1. Nilai rata-rata post test tersebut terlihat lebih besar dibandingkan nilai pre test. Sehingga disimpulkan bahwa terjadi peningkatan critical thinking skill peserta didik pada kelompok kecil setelah menggunakan E-modul berbasis POGIL .Pada Uji coba lapangan yang melibatkan 23 peseta didik menunjukkan nilai rata-rata pre test sebesar 48,3 dan post test sebesar 86,2. Nilai rata-rata post test tersebut terlihat lebih besar dibandingkan nilai pre test. Sehingga disimpulkan bahwa terjadi peningkatan critical thinking skill peserta didik pada uji coba lapangan setelah menggunakan Emodul berbasis POGIL.en_US
dc.description.sponsorshipDosen Pembimbing Utama : Dr. Nurul Umamah, M.Pd. Dosen Pembimbing Anggota : Dr. Sumardi, M.Hum.en_US
dc.language.isootheren_US
dc.publisherFakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikanen_US
dc.subjectBERBASIS POGILen_US
dc.subjectPENGEMBANGAN E-MODULen_US
dc.subjectPELAJARAN SEJARAHen_US
dc.subjectCRITICAL THINKING SKILLen_US
dc.titlePengembangan E-Modul Berbasis POGIL untuk Meningkatkan Critical Thinking Skill pada Mata Pelajaran Sejarah dengan Model 4Den_US
dc.typeSkripsien_US
dc.identifier.prodiPendidikan Sejarahen_US
dc.identifier.pembimbing1Dr. Nurul Umamah, M.Pden_US
dc.identifier.pembimbing2Dr. Sumardi, M.Hum.en_US
dc.identifier.finalizationTaufiken_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record