PENGARUH VARIASI PENAMBAHAN EKSTRAK KENCUR PADA PEMBUATAN KOPI KENCUR INSTAN
Abstract
Berdasarkan data penelitian dan pembahasan tentang pengaruh variasi jumlah penambahan ekstrak kencur terhadap silat-sifat kopi kencur instan, dapat diambil kesimpulan : I. Variasi penambahan ekstrak kencur pada pembuatan kopi kencur instan berpengaruh terhadap kadar air. kecerahan, kadar abu, total fenol, kealkalian abu, padatan tidak larut, rasa, aroma, dan kesukaan keseluruhan panelis. 2. Kopi kencur terbaik berdasarkan kesukaan panelis dihasilkan pada perlakuan A1 (penambahan ekstrak kencur sebesar 10%) dengan kadar air sebesar 5,69%; kadar abu sebesar 2,08%; total fenol sebesar 18,34 mg/g; kealkalian abu 48,19 mt. 1 N NaOH/100 g; padatan tak larut air sebesar 2,01%; rasa dengan nilai 3.16 (agak suka - suka); aroma dengan nilai 3,16 (agak suka -suka ); dan keseluruhan 3,36 (agak suka - suka).