PENGARUH PENDIDIKAN INFORMAL TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA (Studi Kasus pada Siswa Kelas XI Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri Pasirian Kabupaten Lumajang Mata Pelajaran Kewirausahaan Tahun Ajaran 2010/2011)
Abstract
Dalam meningkatkan hasil belajar siswa diperlukan kerja sama dari berbagai
pihak. Pendidikan Informal merupakan salah satu faktor eksternal yang dapat
mempengaruhi hasil belajar seorang siswa. Pendidikan Informal tersebut terdiri dari
pendidikan melalui keluarga, teman, masyarakat sekitar siswa, media cetak maupun
media elektronik. Keluarga merupakan peletak dasar bagi pola tingkah laku siswa
serta perkembangan pribadi anak-anak. Selain melalui keluarga, siswa berinteraksi
dengan teman sekolahnya untuk dapat berdiskusi mengenai masalah kewirausahaan.
Begitu pula dengan masyarakat, siswa dapat memanfaatkan kondisi lingkungannya
dalam memahami tentang kewirausahaan. Adanya interaksi dan juga komunikasi
secara terus menerus akan meningkatkan hasil belajar siswa. Selain itu melalui media
cetak maupun elektronik siswa dapat memperoleh pendidikan yang tak terbatas.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan dari
variabel pendidikan informal secara simultan terhadap hasil belajar siswa kelas XI
Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri Pasirian Kabupaten Lumajang
pada mata pelajaran Kewirausahaan tahun ajaran 2010/2011. Jenis penelitian ini
adalah korelational expost facto atau korelasional, Penentuan lokasi penelitian
ditentukan dengan menggunakan metode purposive area. Metode penentuan
responden menggunakan metode purposive sampling sejumlah 72 siswa yaitu seluruh
siswa kelas XI Teknik Komputer dan Jaringan SMK Negeri Pasirian Kabupaten
Lumajang, sedangkan metode pengumpulan data menggunakan metode angket,wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan uji validitas dan uji
reliabilitas. Analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial,
yng terdiri dari analisis regresi linear sederhana, analisis varian garis regresi,
efektivitas garis regresi, uji F dan standar error of estimate.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan informal mempunyai
pengaruh secara simultan terhadap hasil belajar siswa. Hal ini dibuktikan dari hasil
perhitungan Fhitung
(194,341)>F
tabel
(3,13) dengan tingkat α = 0,05> Sig F = 0,000
yang berarti bahwa variabel pendidikan informal dan secara simultan mempengaruhi
hasil belajar siswa sebesar 73,5 %. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan
bahwa variabel bebas (pendidikan informal) mempunyai pengaruh yang signifikan
terhadap variabel terikat (hasil belajar) siswa kelas XI Jurusan Teknik Komputer dan
Jaringan SMK Negeri Pasirian Kabupaten Lumajang Tahun Ajaran 2010/2011.