dc.description.abstract | Persaingan bisnis yang semakin ketat mendorong perusahaan harus memenuhi kebutuhan konsumen dan mampu bersaing dalam meamasarkan produknya dan mempertahankan konsumennya. Keberhasilan perusahaan dalam menumbuhkan minat pembelian tidak terlepas dari beberapa faktor diantaranya variabel bauran pemasaran dan kualitas pelayanan. Bauran pemasaran memegang peranan yang sangat penting untuk kelangsungan hidup perusahaan, selain produk yang berkualitas, harga pesaing, saluran distribusi yang mudah dijangkau, promosi juga merupakan ujung tombak bagi keberhasilan perusahaan. Bauran pemasaran itu sendiri merupakan variabel yang dipakai oleh perusahaan sebagai sarana untuk memenuhi atau melayani kebutuhan serta keinginan konsumen. Usaha perusahaan untuk menumbuhkan minat pembelian ulang pada diri konsumen bukanlah perkara yang mudah. Perusahaan perlu mempelajari bagaimana melayani konsumen dengan benar dan bagaimana cara memenuhi keinginan sesuai dengan harapannya. Penciptaan kualitas pelayanan yang baik oleh suatu perusahaan dapat menumbukan minat pembelian ulang pada diri konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel bauran pemasaran dan kualitas pelayanan terhadap minat pembelian ulang pada Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember.
Penelitian ini merupakan jenis explanatory research. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen yang telah melakukan pembelian pada Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember dan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 128 responden. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi dengan pendekatan konfirmatori, pengolahan data menggunakan program AMOS version 18.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel produk berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian ulang Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember. Variabel harga berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian ulang Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember. Variabel promosi berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian ulang Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember. Variabel lokasi berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian ulang Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember. Variabel kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian ulang Ayam Bakar Wong Solo cabang Jember | en_US |