FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PENDUDUK MISKIN DI DESA KLUNGKUNG KECAMATAN SUKORAMBI KABUPATEN JEMBER
Author
HAKIM, Lukman
Metadata
Show full item recordAbstract
Pembangunan ekonomi di Indonesia saat ini sedang dihadapkan dengan
kemiskinan. Pada umunya di Negara berkembang seperti Indonesia permasalahan
pendapatan yang rendah dengan masalah kemiskinan merupakan masalah utama
dalam pembangunan ekonomi. Dengan demikian dalam tujuan ekonomi kedua
masalah tersebut dinyatakan bersamaan sehingga menjadi satu kalimat yaitu
peningkatan pendapatan nasional dan pengurangan kemiskinan. Penelitian ini
membahas tentang “Fktor-Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Penduduk
Miskin di Desa Klungkung Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember”. Tujuan
dilakukan penelitian ini adalah untuk mengatahui pengaruh signifikan atau
tidaknya variabel umur, pendidikan, curahan jam kerja, jumlah tanggungan
keluarga terhadap pendapatan penduduk miskin di Desa Klungkung Kecamatan
Sukorambi Kabupaten Jember, baik secara simultan maupun secara parsial, dan
variabel manakan yang paling berpengaruh signifikan terhadap pendapatan
penduduk miskin di Desa Klungkung. Penelitian ini menggunakan metode
Ordinary Least Square (OLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara
simultan, semua variabel berpengaruh secara signifikan terhadap pendapatan
penduduk miskin. Secara parsial, variabel umur dan jumlah tanggungan keluarga
dinyatakan tidak berpengaruh signifikan terhadap pendapatan penduduk miskin,
sedangkan variabel pendidikan dan curahan jam kerja dinyatakan berpengaruh
signifikan terhadap pendapatan penduduk miskin di Desa Klungkung Kecamatan
Sukorambi Kabupaten jember.