Analisis Karakteristik Sedimen Dengan Metode Xrd Di Sub Das Jeru, Sub Das Pace, Dan Sub Das Pakisan
Abstract
Bendung adalah bangunan air yang dibangun melintang sungai untuk meninggikan taraf muka air sehingga dapat dialirkan secara gravitasi ke tempat yang membutuhkannya. Bendung Sampean Baru terletak di Desa Bunotan, Kecamatan Tapen Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur
Dalam menganalisis sampel sedimen digunakan metode XRD, dan selanjutnya hasil uji sampel digunakan untuk mencari Sub DAS dengan tingkat sedimen tertinggi. Lokasi yang dipilih dalam penelitian ini adalah sebelah kiri dan kanan dari Bendung Sampean Baru dan 3 Sub DAS dengan erosi tertinggi, yaitu : Sub DAS Jeru, Sub DAS Pace, dan Sub DAS Pakisan.
Berdasarkan hasil analisis grafik XRD secara kualitatif dengan menggunakan software MATCH!, Sub DAS Pace memiliki tingkat kecocokan paling tinggi daripada Sub DAS lainnya. Kandungan mineral Sub DAS Pace memiliki kecocokan sebesar 27,402% dengan kandungan mineral sedimen pada kiri bendung dan kandungan mineral sedimen sebelah kanan bendung.
Collections
- UT-Faculty of Engineering [4096]