dc.description.abstract | Perkembangan zaman semakin maju dan berubah, mengakibatkan banyak
perubahan yang terjadi dalam dunia bisnis. Para pelaku bisnis dituntut untuk untuk
terus melakukan inovasi dan memanfaatkan teknologi masa kini dalam melakukan
produksi dan kegiatan perusahan lainnya. Namun, tidak hanya teknologi
perusahaan juga memerlukan sumber daya manusia untuk menjalankan mesinmesin
dan teknologi lainnya agar bisa digunakan. sumber daya manusia dalam
perusahaan tidak sama dengan faktor-faktor produksi yang lain, karena penggerak
dan yang mengarahkan operasional organisasi adalah karyawan sebagai sumber
daya manusia perusahaan. Peran penting yang dimiliki sumber daya manusia
dalam keberhasilan perusahaan, mengharuskan perusahaan untuk memperhatikan
aspek-aspek kritis sumber daya manusia yang dapat menentukan kinerja mereka.
Kinerja karyawan Perusahaan perlu melakukan hal tersebut agar tercipta sumber
daya manusia yang berkualitas dengan kinerja yang baik, sehingga kinerja
perusahaan juga meningkat
Setiap karyawan di suatu perusahaan mempunyai tujuan dan kepentingan
tersendiri ketika bergabung pada perusahaan tersebut. Alasan seseorang bekerja
adalah untuk mendapatkan uang untuk memenuhi kebutuhan mereka. Umumnya
orang-orang akan melaksanakan tugas dan pekerjaannya dengan baik apabila
kebutuhan mereka baik secara finansial maupun nofinansial terpenuhi. Untuk itu,
pemimpin perusahaan perlu untuk melakukan pemberian kompensasi yang sesuai
pada karyawannya. Hasibuan (2016:118) menjelaskan bahwa, kompensasi adalah
semua pendapatan yang berbentuk uang, barang langsung, atau tidak langsung
yang diterima karyawan sebagai imbalan atas jasa yang diberikan kepada
perusahaan. Keith Davis dalam Mangkunegara (2011:67) menjelaskan bahwa
faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja adalah faktor kemampuan (ability) dan
faktor motivasi (motivasion). Kemampuan adalah kapasitas seorang individu
untuk melakukan beragam tugas dalam suatu pekerjaan (Robbin, 2007:57).
Kemampuan tersebut dapat berupa bakat dan minat yang dimiliki oleh seorang
karyawan, sehingga dengan kemampuan yang dimiliki tugas-tugasnya dapat
dijalankan dan diselesaikan secara baik dengan hasil yang maksimal. Hasibuan
(2016:143) menyatakan bahwa motivasi adalah pemberian daya penggerak yang
menciptakan kegairahan kerja seseorang, agar mereka mau bekerja sama, bekerja
efektif dan terintegrasi dengan segala daya upayanya untuk mencapai kepuasan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh
signifikan kompensasi, kemampuan dan motivasi terhadap kinerja karyawan bagian
produksi Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso. Penelitian ini merupakan
explanatory research, yaitu penelitian yang mencoba menjelaskan hubungan kausal
(sebab-akibat) dan pengujian hipotesis. Metode penelitian ini adalah metode survey
dengan jumlah responden sebanyak 71 orang. Variabel yang digunakan sebanyak 4
variabel dan alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi liner berganda. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kompensasi
berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan karyawan bagian produksi
Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso, kemampuan berpengaruh signifikan
terhadap kinerja karyawan bagian produksi Perusahaan Rokok Gagak Hitam
Bondowoso, motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan karyawan bagian
produksi Perusahaan Rokok Gagak Hitam Bondowoso. Dapat disimpulkan bahwa
semakin baik kompensasi dan yang diberikan oleh perusahaan, maka akan semakin
baik pula kinerja karyawan. Semakin baik kemampuan yang dimiliki karyawan,
semakin baik pula kinerja yang dihasilkan oleh karyawan. Semakin baik motivasi
karyawan, maka semakin baik pula kinerja karyawan. | en_US |