dc.description.abstract | Pembangunan sebuah konstruksi, dituntut waktu lebih cepat, efektif dan
efisien. Perkembangan teknologi yang semakin canggih mempengaruhi peningkatan
kualitas. Salah satunya adalah perkembangan macam-macam pondasi dalam maupun
pondasi dangkal. Kutabex (Kuta Entertaiment X’nter) adalah gedung enam lantai
yang dibangun di kawasan pantai Kuta dengan menggunakan pondasi dangkal, yaitu
mat foundation atau lebih dikenal dengan pondasi rakit/pondasi pelat. Pada proyek
Kutabex awalnya direncanakan menggunakan pondasi dalam, yaitu pondasi bored
pile, namun karena permintaan owner sehingga kemudian diganti menggunakan mat
foundation. Penggantian jenis pondasi tersebut karena menggunakan mat foundation
diperkirakan akan mempercepat waktu pembangunan karena kondisi tanahnya adalah
tanah pasir. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan kebutuhan
waktu pelaksanaan dan kebutuhan biaya pelaksanaan metode mat foundation yang
digunakan pada proyek Kutabex dengan metode pondasi bored pile. Hasil penelitian
ini diharapkan dapat memberikan suatu referensi alternatif pilihan penggunaan yang
lebih tepat dan efisien antara penggunaan mat foundation dan pondasi bored pile
kepada semua pihak.
Penelitian ini dilaksanakan dengan melakukan perbandingan Rencana
Anggaran Biaya dan Waktu Pelaksanaan di lapangan dari penggunaan mat foundation
dan pondasi bored pile pada proyek Kutabex. Penelitian ini adalah melakukan studi
kasus pada proyek pembangunan hotel dan mall Kutabex di Kuta, Bali. Beberapa data
yang dibutuhkan adalah berasal dari data-data sekunder, seperti data gambar rencana
mat foundation dan pondasi bored pile dari proyek Kutabex, daftar harga satuan
bahan dan upah, dan analisa harga satuan. Analisis perbandingan pelaksanaan
dilapangan dilakukan dengan melakukan studi kasus dan asumsi terhadap
pelaksanaan dilapangan.
Hasil penelitian diperoleh bahwa Rencana Anggaran Biaya untuk penggunaan
mat foundation dan pondasi bored pile terpaut selisih harga yang cukup besar, yaitu
Rp 1,508,666,074.20 atau 28.75 % dari Rencana Anggaran Biaya mat foundation.
Perbedaan waktu pelaksanaan di lapangan antara mat foundation dan pondasi bored pile
juga cukup besar, yaitu 32 hari atau 52.46 % dari waktu pelaksanaan mat foundation.
Sehingga penggunakan mat foundation pada proyek Kutabex adalah tepat ditinjau
dari waktu pelaksanaannya. | en_US |