Modelisasi Kursi Gantung Dengan Penggabungan Hasil Deformasi Benda Geometri Ruang Dan Kurva Bezier
Abstract
Kursi merupakan salah satu barang kebutuhan rumah tangga yang dimiliki oleh hampir setiap orang. Secara umum kursi digunakan sebagai tempat duduk, tetapi jenis kursi yang kegunaannya juga sebagai ayunan dan aksesoris penghias ruangan yaitu jenis kursi gantung. Kursi gantung berbahan dasar rotan sintesis yang dipadukan dengan besi yang sangat kuat. Bagian yang terdapat pada kursi gantung yaitu tempat duduk gantung, penghubung, dan penyangga. Menurut aspek geometris, desain pada kursi gantung umumnya masih banyak yang terpaku pada desain dasar dan masih belum banyak dilakukan inovasi baru, sehingga hasil produk terlihat monoton. Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan variasi bentuk kursi gantung menggunakan kurva Bezier dan penggabungan hasil deformasi benda geometri ruang. Modelisasi kursi gantung dibagi menjadi tiga tahapan seperti berikut. Pertama membangun beberapa benda dasar sebagai komponen tempat duduk gantung, penghubung, dan penyangga. Kedua merangkai benda dasar komponen kursi gantung. Tahapan terakhir dilakukan modelisasi kursi gantung dengan bantuan Maple 13. Hasil penelitian ini mendapatkan dua prosedur untuk modelisasi kursi gantung. Pertama, prosedur untuk mendesain beragam bentuk komponen kursi gantung dari benda dasar torus, kemudian bola dan tabung adalah sebagai berikut (a) Membangun kurva Bezier, (b) Menginterpolasikan masing-masing kurva batas. Kedua, prosedur untuk perangkaian komponen penyusun kursi gantung dari prosedur pertama pada tiga jenis sumbu pemodelan dengan langkah-langkah sebagai berikut. Membagi sumbu menjadi tiga segmen yang diperlukan sebagai sumbu bagian tempat duduk gantung, penghubung, dan penyangga. Kemudian mengisi setiap segmen sumbu dengan komponen penyusun kursi gantung sehingga menghasilkan model kursi gantung yang bervariasi.