PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN NASABAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH “MTB“ PADA PT. “BANK X” CABANG JEMBER AHMAD YANI
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan
dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah. Penelitian ini menggunakan
analisis jalur (path analysis) yaitu merupakan pengembangan korelasi yang diurai
menjadi beberapa interpretasi akibat yang ditimbulkannya. Penamaan ini didasarkan
pada alasan bahwa analisis jalur memungkinkan pengguna dapat menguji proporsi
teoritis mengenai hubungan sebab dan akibat tanpa memanipulasi variabel-variabel
(melakukan treatmen).
Sampel diperoleh dari nasabah ”MTB” sebanyak 93 populasi. Pengambilan
sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling, dimana sampel yang
digunakan berdasarkan pada banyaknya jumlah kuisioner yang diisi oleh responden
untuk menentukan ukuran sampel yang harus diambil. Sampel nasabah setelah
dilakukan penyebaran kuisioner diperoleh 48 sample yang kembali dari 93 populasi
yang ada. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah Simple
Random Sampling. Pengambilan anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak
tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi. Tehnik pengambilan data
dengan wawancara, kuisioner dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah
dikumpulkan selanjutnya ditabulasikan dan dilakukan uji statistika dengan
menggunakan uji t. Pengujian nilai statistik t ini digunakan untuk menguji ada atau
tidaknya pengaruh antara masing-masing variabel bebas dengan variabel terikat.
Dilakukan dengan cara membandingkan nilai t-hitung dengan nilai t-tabel, dengan
ketentuan interval kepercayaan sebesar 95% dan tingkat signifikansi sebesar 5%.
Penarikan kesimpulan pada penelitian ini dilakukan dengan metode deduktif
yaitu kesimpulan dari hal-hal yang bersifat umum ke dalam hal yang bersifat khusus,
dalam arti penarikan kesimpulan penelitian ini berangkat dari teori-teori yang bersifat
umum dan bertolak dari teori-teori tersebut kita hendak menilai kejadian yang khusus
yaitu permasalah kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah terhadap loyalitas nasabah
“MTB” pada PT. “Bank X” Cabang Jember Ahmad Yani.
Hasil dari pengujian hipotesis menunjukkan bahwa variabel independent yaitu
kualitas pelayanan dan kepuasan nasabah mempunyai pengaruh yang signifikan dan
positif terhadap variabel dependen yaitu loyalitas nasabah.